Bek Serba Bisa Milik Chelsea Diincar Barcelona

Rabu, 24 Mei 2017 - 11:33 WIB
Bek Serba Bisa Milik...
Bek Serba Bisa Milik Chelsea Diincar Barcelona
A A A
BARCELONA - Barcelona masih kesulitan mencari pengganti Dani Alves. Bek kanan yang ada saat ini, Aleix Vidal dan Sergi Roberto dinilai belum tampil memuaskan.

Vidal lebih banyak menghabiskan waktu di ruang perawatan medis. Sedangkan Roberto belum konsisten mengawal lini pertahanan sebab posisi aslinya adalah gelandang. Melihat fakta tersebut, Barcelona menjadikan seorang bek sayap sebagai prioritas utama di bursa transfer musim panas 2017.

Beberapa waktu lalu, Los Blaugrana dikaitkan dengan Hector Bellerin. Namun peluang mereka terbilang kecil sebab Arsenal tak mau lagi menjual aset berharganya ke Barcelona seperti kasus Thiery Henry dan Cesc Fabregas.

Kini tim yang bakal dipimpin oleh pelatih baru itu mengalihkan bidikannya ke Cesar Azpilicueta. Selain bek sayap, pemain 27 tahun tersebut juga bisa berperan sebagai bek tengah ataupun gelandang.

Menurut data Transfermarkt, harga Azpilicueta menyentuh 25 juta euro atau setara Rp372 miliar. Bagi Barcelona, angka sebesar itu tidak menjadi masalah. Namun mereka harus pintar merayu sang pemain, sebab Azpilicueta belum menemukan alasan tepat untuk pergi meninggalkan Chelsea.

"Diminati klub sebesar Barcelona membuat saya tersanjung. Tapi saya masih senang di Chelsea. Saya sangat dihargai di sini dan saya tak mau memikirkan hal-hal selain itu," ungkapnya pada Sky Sports.

Musim ini Azpilicueta jadi pilihan utama untuk mengisi posisi sebagai bek tengah. Keberadaannya di lini belakang bersama Gary Cahill dan David Luiz menjadikan Chelsea sebagai salah satu tim yang paling sulit dijebol di Liga Primer Inggris musim 2016/2017.
(bep)
Berita Terkait
Bursa Transfer: Barcelona...
Bursa Transfer: Barcelona Latah Lirik Antonio Rudiger
Neymar Ternyata Pernah...
Neymar Ternyata Pernah Khianati Chelsea
Enggak Sanggup Bayar...
Enggak Sanggup Bayar Gaji, Barcelona Melego Griezmann ke Chelsea
Dilepas Chelsea, Andreas...
Dilepas Chelsea, Andreas Christensen Berlabuh di Barcelona
Andreas Christensen...
Andreas Christensen Tak Sabar Persembahkan Gelar untuk Barcelona
Penyerang Barcelona...
Penyerang Barcelona Aubameyang Masuk Radar Transfer Chelsea
Berita Terkini
Kejutan! Pangsuma FC...
Kejutan! Pangsuma FC Hancurkan Black Steel FC 4-1, Tantang Bintang Timur Surabaya di Semifinal!
8 jam yang lalu
AHRT Siap Ukir Sejarah...
AHRT Siap Ukir Sejarah Baru di ARRC 2025: Bidik Juara di 3 Kelas!
8 jam yang lalu
Futsal Nation Cup 2025:...
Futsal Nation Cup 2025: Gilvan Quattrick, Bintang Timur Surabaya ke Semifinal usai Bungkam Sadakata United 5-3
10 jam yang lalu
Nonton Laga Tunda LaLiga...
Nonton Laga Tunda LaLiga Villarreal vs Espanyol di VISION+, Perebutan Poin Krusial!
11 jam yang lalu
Indonesia Siap Hadirkan...
Indonesia Siap Hadirkan Ice Ring Airdome Pertama di Asia Tenggara!
11 jam yang lalu
76 Indonesian Downhill...
76 Indonesian Downhill 2025: Ternadi Bike Park Jadi Arena Pertempuran Para Downhiller Elite Indonesia
12 jam yang lalu
Infografis
Kapasitas Pembangkit...
Kapasitas Pembangkit Listrik Panas Bumi Indonesia Bisa Salip AS
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved