Wali Kota Bandung dan Wagub Jabar Komentari Bus Baru Persib

Sabtu, 03 Juni 2017 - 04:00 WIB
Wali Kota Bandung dan...
Wali Kota Bandung dan Wagub Jabar Komentari Bus Baru Persib
A A A
BANDUNG - Bus tim baru nan mewah yang dimiliki Persib Bandung mengundang komentar dari berbagai pihak. Diantaranya dari Wali Kota Bandung, Ridwan Kamil, dan Wakil Gubernur Jawa Barat, Deddy Mizwar.

Emil, sapaan akrab Ridwan Kamil, menyambut positif hadirnya bus tersebut. Mewakili warga Bandung dan Pemkot Bandung, ia senang melihat 'Maung Bandung' punya fasilitas berkelas.

Ia pun berharap ada semangat baru dalam benak skuat Persib setelah memiliki bus ala Eropa tersebut. Sehingga, bintang di atas logo Persib akan bertambah yang menandakan Persib kembali juara.

Sebagaimana diketahui, di atas logo Persib kini sudah terpasang dua bintang. Itu menandakan Persib sudah dua kali menjuarai kompetisi. Jika kembali jadi juara, praktis bintang di atas logo Persib akan bertambah lagi.

"Mudah-mudahan ada berkah dari bus baru, permainannya moncer, mencrang (terang), supaya bintangnya nambah, tidak hanya dua, tapi jadi tiga," ujar Emil di Graha Persib, Kota Bandung, Jumat (2/6/2017).

Ia lalu memberikan semangat bagi para pemain Persib yang saat ini penampilannya sedang mendapat sorotan. Ia menanamkan keyakinan bahwa Persib masih punya peluang menjadi juara.

"Doa dari saya pribadi, Pemkot Bandung, tetap semangat. Insya Allah Persib tahun ini juara," ungkap Emil.

Deddy Mizwar juga menyampaikan hal serupa. Mewakili Pemprov Jawa Barat, ia mengapresiasi manajemen Persib yang sudah jor-joran dalam menyediakan fasilitas.

"Saya atas nama pribadi dan Pemprov Jawa Barat mengapresiasi atas diluncurkannya bus baru Persib ini, ini enggak kalah dengan klub-klub dunia," kata Deddy.

Ia pun berharap bus tersebut akan menambah daya jual Persib dari sisi bisnis. Dalam saat bersamaan, bus itu juga diharapkan mendongkrak semangat para pemain, terutama dalam berlaga.
(sbn)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1186 seconds (0.1#10.140)