Tony Percaya Persib Bandung Bisa Kuasai Liga 1
A
A
A
BANDUNG - Tony Sucipto menilai situasi Persib Bandung saat ini bukan suatu yang perlu dikhawatirkan. Bek kiri berusia 31 tahun itu optimis Pangeran Biru masih bisa menguasai klasemen Liga 1 2017.
Tony menatap persaingan perebutan gelar juara dengan semangat tinggi. Dia mengklaim Persib masih berada di jalur yang benar. Ketatnya rivalitas membuat siapa saja masih punya peluang menduduki singgasana.
Menurut analisanya, Tony merasa semua kontestan Liga 1 punya risiko yang sama. Tim yang kalah atau imbang langsung anjlok. “Begitu juga yang menang naiknya cukup drastis,” kata Tony di Graha Persib.
Tony menilai indikasi Persib menuju tangga juara sudah terlihat. Maung Bandung bisa bangun dari mimpi buruk setelah mengalahkan Persiba Balikpapan 1-0. Hasilnya, Atep Rizal dkk kini untuk sementara naik ke posisi enam dengan 16 angka.
Saat ini Persib memang tertinggal enam angka dari Madura United selaku pimpinan. Tapi, Tony menegaskan itu masih bisa diatasi. "Track menuju juara masih ada. Jadi, kami harus berusaha lebih baik lagi dari sebelumnya," sambungnya.
Tony berharap momen positif yang baru saja diraih Persib dengan susah payah bisa terus terjaga. Mantan pemain Persija Jakarta itu ingin kemenangan terus diraih. "Tapi, ini baru permulaan. Kami sama-sama ingin Persib menang di setiap pertandingan,” pungkasnya.
Tony menatap persaingan perebutan gelar juara dengan semangat tinggi. Dia mengklaim Persib masih berada di jalur yang benar. Ketatnya rivalitas membuat siapa saja masih punya peluang menduduki singgasana.
Menurut analisanya, Tony merasa semua kontestan Liga 1 punya risiko yang sama. Tim yang kalah atau imbang langsung anjlok. “Begitu juga yang menang naiknya cukup drastis,” kata Tony di Graha Persib.
Tony menilai indikasi Persib menuju tangga juara sudah terlihat. Maung Bandung bisa bangun dari mimpi buruk setelah mengalahkan Persiba Balikpapan 1-0. Hasilnya, Atep Rizal dkk kini untuk sementara naik ke posisi enam dengan 16 angka.
Saat ini Persib memang tertinggal enam angka dari Madura United selaku pimpinan. Tapi, Tony menegaskan itu masih bisa diatasi. "Track menuju juara masih ada. Jadi, kami harus berusaha lebih baik lagi dari sebelumnya," sambungnya.
Tony berharap momen positif yang baru saja diraih Persib dengan susah payah bisa terus terjaga. Mantan pemain Persija Jakarta itu ingin kemenangan terus diraih. "Tapi, ini baru permulaan. Kami sama-sama ingin Persib menang di setiap pertandingan,” pungkasnya.
(mir)