Simon Minta Agar Bhayangkara FC Tidak Tertipu Persiba

Senin, 19 Juni 2017 - 14:58 WIB
Simon Minta Agar Bhayangkara...
Simon Minta Agar Bhayangkara FC Tidak Tertipu Persiba
A A A
BALIKPAPAN - Pelatih Simon McMenemy meminta pemain Bhayangkara FC tidak tertipu saat melawan Persiba Balikpapan di stadion Persiba, Senin (19/6/2017). Jangan pernah menganggap tuan rumah sebagi tim lemah.

Simon menyebut duel tandang kontra Persiba Balikpapan seperti kulit pisang. Terlihat sebagai partai mudah, tapi bisa menyulitkan. Menurutnya, status lawan sebagai juru kunci klasemen sementara Liga 1 2017 bukan suatu keuntungan bagi Bhayangkara FC.

“Dengan kembali bermain di Balikpapan, Persiba akan lebih kuat. Ini tentu menyulitkan. Jadi, anak-anak harus lebih kerja keras. Sejarah bagus tidak jadi jaminan kami bisa menang lagi,” ucap Simon.

Melihat statistik, Bhayangkara FC jelas lebih diunggulkan. The Guardian punya modal dua kemenangan beruntun kontra Persib Bandung (2-0) dan Bali United (3-1). Sedangkan tuan rumah baru sekali meraih angka penuh dari 10 partai.

Belum lagi rekor pertemuan. Bhayangkara FC selalu menang selama dua lawatan terakhir ke stadion Persiba. Saat Piala Gubernur Kaltim 2016, mereka unggul 3-1. Lalu di Indonesia Soccer Championship (ISC) 2016 menang 2-0.

Tapi, Simon tidak menganggap semua itu. Menurutnya laga kontra Persiba akan tetap sulit. “Setiap pertandingan kami selalu ingin menang. Tergantung situasi pertandingan. Kalau ada kartu merah, targetnya yang penting tidak kalah,” tutupnya.
(mir)
Berita Terkait
Pelatih Bhayangkara...
Pelatih Bhayangkara FC Kecewa Wasit Sahkan Gol Arema FC
Resmi, Bhayangkara FC...
Resmi, Bhayangkara FC Pecat Mario Gomez dari Kursi Pelatih
Bhayangkara FC Enggan...
Bhayangkara FC Enggan Remehkan Kekuatan Persik Kediri
Hasil Liga 1 2022/2023:...
Hasil Liga 1 2022/2023: Bhayangkara FC Bungkam Arema FC
Bhayangkara FC vs Persikabo:...
Bhayangkara FC vs Persikabo: Saatnya Bangkit!
Hasil Liga 1 2021/2022:...
Hasil Liga 1 2021/2022: Arema FC Ditahan 10 Pemain Bhayangkara FC
Berita Terkini
Peringkat 10 Petarung...
Peringkat 10 Petarung UFC Teratas: Jon Jones Hampir Sempurna!
7 menit yang lalu
Thom Haye Targetkan...
Thom Haye Targetkan Bawa Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026: Bermimpi Boleh!
1 jam yang lalu
Legenda Australia Sebut...
Legenda Australia Sebut Timnas Indonesia Setara Socceroos: Tantangan Berat Menanti di Kualifikasi Piala Dunia 2026!
2 jam yang lalu
Pelatih Bongkar Perbedaan...
Pelatih Bongkar Perbedaan Islam Makhachev dan Khabib Nurmagomedov: Siapa yang Lebih Unggul?
3 jam yang lalu
Profil Callum Walsh,...
Profil Callum Walsh, Raja KO yang Didukung Dana White dan Dilatih Freddie Roach!
3 jam yang lalu
Merab Dvalishvili vs...
Merab Dvalishvili vs Sean O'Malley Jilid II: Pertarungan Ulang Perebutan Gelar Kelas Bantam Dikonfirmasi!
4 jam yang lalu
Infografis
2.000 Mantan Tentara...
2.000 Mantan Tentara Afghan Tidak Dapat Suaka ke Inggris
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved