Nadal Enggan Pikirkan Peringkat Satu Dunia

Selasa, 08 Agustus 2017 - 13:56 WIB
Nadal Enggan Pikirkan...
Nadal Enggan Pikirkan Peringkat Satu Dunia
A A A
MONTREAL - Rafael Nadal menegaskan dirinya lebih memfokuskan diri tampil di Montreal Masters pekan ini dibandingkan harus memikirkan meraih peringkat nomor satu dunia. Peluangnya untuk berada di posisi puncak sangat terbuka untuk menggeser Andy Murray dari singgasana Raja tenis dunia.

Jika melihat raihan poin, saat ini Nadal meraih 7465 atau selisih 294 dari Murray. Tak perlu menjadi juara buat Nadal untuk menjadi nomor satu dunia. Hanya dengan tampil di semifinal saja sudah cukup buat petenis asal Spanyol itu merasakan kembali di posisi pincak.

Namun Nadal mengatakan dirinya sama sekali tidak memikirkan soal itu. "Saya tidak memikirkan soal peringkat itu sekarang. Saya hanya berusaha untuk mendapatkan persiapan yang baik," ucapnya seperti dilansir Reuters. Selasa (8/8/2017).

"Saya akan terus berusaha untuk bermain seperti yang saya lakukan di awal musim. Jadi jika saya bisa mewujudkannya itu merupakan bagian dari kesempatan yang berhasil saya lakukan," sambungnya.

Di Montreal Masters yang menyediakan total hadiah USD 4,6 juta atau setara dengan Rp61 miliar itu, Nadal mendapatkan bye di babak pertama. Ia baru akan bertanding melawan pemenang antara Borna Coric dan Mikhail Youzhny.

Jika berhasil meraih kemenangan, di babak ketiga Nadal berpeluang berhadapan dengan runner up turnamen ini pada 2009, Martin del Potro yang sebelumnya berhasil mengandaskan John Isner 7-5, 7-5.
(bbk)
Berita Terkait
Lupakan Tahun ini, Nadal...
Lupakan Tahun ini, Nadal Bidik Target di Australia Terbuka 2021
Rafael Nadal Pecahkan...
Rafael Nadal Pecahkan Rekor Petenis Amerika Serikat
Petenis Peringkat Dua...
Petenis Peringkat Dua Dunia Rafael Nadal Bahagia Real Madrid Juara LaLiga
Optimistis Comeback,...
Optimistis Comeback, Rafael Nadal: Proses Rumit, tapi Saya Antusias!
Langganan Cedera dan...
Langganan Cedera dan Dimakan Usia, Nadal Disarankan Pensiun
Ingin Buat Asosiasi...
Ingin Buat Asosiasi Tenis Sendiri, Nadal : Djokovic Egois!
Berita Terkini
Jadwal Liga Champions...
Jadwal Liga Champions Voli Asia 2025: Mengapa Tak Ada Wakil Indonesia?
19 menit yang lalu
Hasil Lengkap Liga Europa:...
Hasil Lengkap Liga Europa: MU Lolos ke Perempat Final, AS Roma Tersingkir
1 jam yang lalu
Fajar/Rian Gagal Pertahankan...
Fajar/Rian Gagal Pertahankan Gelar, 2 Ganda Putra Indonesia Lolos Perempat Final
1 jam yang lalu
Kenshiro Teraji Menang...
Kenshiro Teraji Menang TKO di Ronde 12, Satukan Gelar WBC dan WBA
1 jam yang lalu
Hasil All England 2025:...
Hasil All England 2025: Ana/Tiwi dan Putri KW Angkat Koper, Rehan/Gloria Lolos ke Perempat Final
10 jam yang lalu
Emil Audero Cs Didaftarkan...
Emil Audero Cs Didaftarkan Bela Timnas Indonesia Lawan Australia dan Bahrain!
11 jam yang lalu
Infografis
5 Anggota NATO Terlemah...
5 Anggota NATO Terlemah di 2025, Ada Negara Paling Aman di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved