Arum Sambut Baik Keinginan Horn Temui Crawford

Kamis, 14 Desember 2017 - 17:37 WIB
Arum Sambut Baik Keinginan...
Arum Sambut Baik Keinginan Horn Temui Crawford
A A A
BRISBANE - Keinginan juara kelas welter WBO, Jeff "The Hornet" Horn untuk bertemu dengan mantan juara dunia dua divisi asal Amerika Serikat, Terence "Hunter" Crawford sepertinya bakal menjadi kenyataan.

Horn merebut gelar WBO di kelas welter berkat kemenangan kontroversial atas Manny Pacquiao pada Juli lalu. Petinju belum terkalahkan dari Australia ini pun mampu mempertahankannya dengan menang TKO atas petinju Inggris, Gary "Hellraiser" Corcoran di Brisbane, Australia, Rabu (13/12).

(Baca juga: Usai Hancurkan Corcoran, Horn Tantang Crawford )

Usai kemenangan atas Corcoran tersebut, Horn pun melayangkan tantangan kepada petinju yang juga belum terkalahkan, Crawford. Bak gayung bersambut, keinginan Horn tersebut mendapatkan respons dari promotor Crawford yang juga menangani Pacquiao, Bob Arum.

Promotor tinju papan atas dunia itu mengatakan bahwa dia kemungkinan besar akan segera mengonfirmasi pertarungan Crawford vs Horn, yang berpotensi digelar di Las Vegas, AS pada April mendatang.

"Kami bergerak sekarang. Terence Crawford adalah pesaing wajib," tegas bos Top Rank Boxing, Arum, sebagaimana menukil dari ABC News.

"Terence Crawford adalah salah satu petinju terbaik. Dia adalah juara kelas ringan, lalu dia menjadi juara (tak terbantahkan) kelas welter junior, dan meninggalkan divisi tersebut," kata Arum.

Menurut Arum, melangkah ke kelas welter akan menjadi tantangan lain bagi Crawford.

"Siapa saja yang mengatakan bahwa karena kemampuan Terence, Jeff tidak akan memiliki kesempatan adalah gila. Ini akan menjadi pertarungan yang sangat kompetitif," jelas promotor kelahiran 8 Desember 1931.
(nug)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8898 seconds (0.1#10.140)