Skema 4-4-1-1 Gomez Bikin Ezechiel N'Douassel Menggila

Selasa, 26 Desember 2017 - 19:43 WIB
Skema 4-4-1-1 Gomez Bikin Ezechiel NDouassel Menggila
Skema 4-4-1-1 Gomez Bikin Ezechiel N'Douassel Menggila
A A A
YOGYAKARTA - Striker Persib Bandung Ezechiel N'Douassel sepertinya cocok dengan strategi yang diusung Pelatih Roberto Carlos Mario Gomez. Penyerang kelahiran N'Djamena, Chad, 22 April 1988, itu mencetak hat-trick saat Maung Bandung menang 4-0 atas Sleman United pada uji coba di Stadion Universitas Negeri Yogyakarta, Selasa (26/12/2017).

Maung Bandung mendominasi permainan sejak kick-off dalam laga yang hanya digelar selama 60 menit itu. Menurut laman resmi klub (persib.co.id), mengenakan jersey biru-biru, Persib menerapkan formasi baru di bawah arahan Gomez.

Pelatih asal Argentina yang membawa klub Malaysia Johor Darul Ta'zim menjuarai Piala AFC 2015 itu menerapkan formasi 4-4-1-1, dengan I Made Wirawan di bawah mistar, Eka Ramdani sebagai penjaga tempo permainan dan Ezechiel sebagai penyerang yang disokong Gian Zola Nasrulloh di belakangnya.

Skema tersebut berbuah hasil. Terbukti, Achmad 'Jupe' Jufriyanto membuka keunggulan Persib di menit ke-11, memanfaatkan umpan sundulan Wildansyah di dalam kotak penalti.

Setelah itu Persib tak terbendung. Sundulan Ezechiel menggandakan keunggulan setelah memaksimalkan umpan silang Febri Hariyadi di sisi kiri pada menit 30. Postur Ezechiel yang menjulang membuatnya tak kesulitan meski dibayangi pemain bertahan Sleman United.

Ezechiel kembali mencetak gol pada menit ke 48, atau setelah water break. Sepakannya di dalam kotak sempat diblok kiper Sleman United, namun kembali bisa disambar dan berbuah gol. Ezechiel mengemas hat-trick di menit ke-55 melalui tandukan, sekaligus menutup kemenangan Maung Bandung.
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6071 seconds (0.1#10.140)