Drama di San Siro, Milan Singkirkan Inter
A
A
A
MILAN - AC Milan memastikan lolos ke semifinal Coppa Italia 2017/2018 seusai menyingkirkan rival sekota Inter Milan dalam drama sengit di San Siro, Rabu (27/12/2017) waktu setempat atau Kamis (28/12/2017) dini hari WIB. Milan menang 1-0 lewat babak perpanjangan waktu di laga bertajuk Derby della Madonnina tersebut.
Kedua tim bermain imbang 0-0 hingga waktu normal. Babak perpanjangan waktu pun digelar untuk menentukan pemenang. I Rossoneri memastikan melaju ke semifinal melalui gol pemain pengganti Patrick Cutrone yang memaksimalkan assist Suso di menit 104.
Milan akan menantang Lazio di semifinal yang digelar dua leg pada Januari dan Februari. Lazio melaju seusai menyingkirkan Fiorentina juga lewat kemenangan tipis 1-0 sehari sebelumnya.
Bagi Milan, kemenangan ini terasa istimewa. Selain memutus tren buruk dua kekalahan beruntun, kemenangan ini diraih setelah Rossoneri setelah kehilangan kiper utama Gianluigi Donnarumma yang mengalami cedera paha. Kiper veteran Marco Storari, sempat diplot menggantikannya, namun saat pemanasan, Storari cedera dan digantikan kiper ketiga Antonio Donnarumma.
"Saya pikir kami membutuhkan kemenangan untuk menaikkan moral tim. Derby tidak pernah bisa digambarkan sebagai permainan biasa. Sekarang kami menikmati kemenangan dan melaju ke babak berikutnya," kata Cutrone dilansir football-italia.
"Impian saya adalah tetap di Milan, karena saya mencintai Milan dan saya ingin tetap berada di tim ini. Saya keluar dari bangku cadangan dan benar-benar ingin mencetak gol."
"Saya mendedikasikannya untuk keluarga saya, karena mereka selalu mendukung saya, dan setiap gol yang saya nilai di masa depan akan selalu didedikasikan untuk mereka."
Susunan pemain
AC Milan (4-3-3): Antonio Donnarumma; Abate (Davide Calabria 53), Bonucci, Romagnoli, Rodriguez; Kessie, Biglia, Locatelli (Calhanoglu 73); Suso, Kalinic (Cutrone 76), Bonaventura
Cadangan: Soncin, Calabria, Andre Silva, Calhanoglu, Borini, Zapata, Montolivo, Musacchio, Paletta, Antonelli, Cutrone
Pelatih: Gennaro Gattuso
Inter Milan (4-2-31): Handanovic; Cancelo, Skriniar, Ranocchia, Nagatomo; Vecino, Gagliardini (Marcelo Brozovic 75); Candreva (Eder 101), Joao Mario (Borja Valero 75), Perisic; Icardi
Cadangan: Padelli, Berni, Karamoh, Borja Valero, Santon, Eder, Dalbert, Brozovic, Lombardoni, Pinamonti
Pelatih: Luciano Spalletti
Kedua tim bermain imbang 0-0 hingga waktu normal. Babak perpanjangan waktu pun digelar untuk menentukan pemenang. I Rossoneri memastikan melaju ke semifinal melalui gol pemain pengganti Patrick Cutrone yang memaksimalkan assist Suso di menit 104.
Milan akan menantang Lazio di semifinal yang digelar dua leg pada Januari dan Februari. Lazio melaju seusai menyingkirkan Fiorentina juga lewat kemenangan tipis 1-0 sehari sebelumnya.
Bagi Milan, kemenangan ini terasa istimewa. Selain memutus tren buruk dua kekalahan beruntun, kemenangan ini diraih setelah Rossoneri setelah kehilangan kiper utama Gianluigi Donnarumma yang mengalami cedera paha. Kiper veteran Marco Storari, sempat diplot menggantikannya, namun saat pemanasan, Storari cedera dan digantikan kiper ketiga Antonio Donnarumma.
"Saya pikir kami membutuhkan kemenangan untuk menaikkan moral tim. Derby tidak pernah bisa digambarkan sebagai permainan biasa. Sekarang kami menikmati kemenangan dan melaju ke babak berikutnya," kata Cutrone dilansir football-italia.
"Impian saya adalah tetap di Milan, karena saya mencintai Milan dan saya ingin tetap berada di tim ini. Saya keluar dari bangku cadangan dan benar-benar ingin mencetak gol."
"Saya mendedikasikannya untuk keluarga saya, karena mereka selalu mendukung saya, dan setiap gol yang saya nilai di masa depan akan selalu didedikasikan untuk mereka."
Susunan pemain
AC Milan (4-3-3): Antonio Donnarumma; Abate (Davide Calabria 53), Bonucci, Romagnoli, Rodriguez; Kessie, Biglia, Locatelli (Calhanoglu 73); Suso, Kalinic (Cutrone 76), Bonaventura
Cadangan: Soncin, Calabria, Andre Silva, Calhanoglu, Borini, Zapata, Montolivo, Musacchio, Paletta, Antonelli, Cutrone
Pelatih: Gennaro Gattuso
Inter Milan (4-2-31): Handanovic; Cancelo, Skriniar, Ranocchia, Nagatomo; Vecino, Gagliardini (Marcelo Brozovic 75); Candreva (Eder 101), Joao Mario (Borja Valero 75), Perisic; Icardi
Cadangan: Padelli, Berni, Karamoh, Borja Valero, Santon, Eder, Dalbert, Brozovic, Lombardoni, Pinamonti
Pelatih: Luciano Spalletti
(sha)