Kim Jadi Prioritas, Sergio dan Tantan Digantung Persib

Jum'at, 12 Januari 2018 - 11:26 WIB
Kim Jadi Prioritas,...
Kim Jadi Prioritas, Sergio dan Tantan Digantung Persib
A A A
BANDUNG - Persib Bandung memberi perlakuan berbeda terhadap tiga pemainnya musim lalu yang mengalami cedera. Mereka adalah Kim Kurniawan, Sergio van Dijk dan Tantan.

Sempat berada dalam ketidakjelasan, manajemen Persib menyodorkan kontrak dengan durasi tiga tahun kepada Kim. Hal itu diungkapkan Kim melalui akun Instagram dan Twitter, @kimkurniawan pada Kamis (11/1/2018).

Kim terlihat berpose sambil memperlihatkan map berisi kontrak. Dalam keterangan fotonya, ia mengungkap rasa senang diikat Persib dengan durasi panjang.

"Senang dan bangga resmi tetap menjadi pemain Persib Bandung untuk 3 tahun kedepan hingga 2021. Terima kasih @persib_official atas kepercayaan walaupun dalam kondisi cedera," tulis Kim.

Secara khusus, Kim juga menyampaikan terima kasih kepada Bobotoh yang selalu mendukungnya. Ia juga mengungkap harapan besarnya di klub berjuluk 'Maung Bandung'.

"Saya berharap dalam 3 tahun ke depan ini bisa memberikan yang terbaik buat Persib Bandung, saya ingin merasakan juara bersama kalian," ungkapnya.

Sementara itu, soal durasi kontrak Kim, Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat (PBB) Kuswara S Taryono belum bisa memberikan penjelasan. Ia mengaku masih harus memastikannya lebih dulu sebelum memberi penjelasan kepada media.

"Patokannya jangan Instagram (Kim). Tapi saya mau cek dulu (sebelum memberi penjelasan)," ucapnya.

Disinggung soal nasib Sergio van Dijk dan Tantan, ia juga belum bisa memberi kepastian apakah Persib akan kembali mengontaknya atau tidak.

"Tantan masih dalam penyembuhan, Sergio juga sama. Saya mau pastikan lagi ke pelatih apakah ada kontak belum dengan Sergio dan Tantan," jelas Kuswara.

Ia menegaskan, dikontrak atau tidaknya pemain adalah ranah pelatih. Manajemen hanya akan menyodorkan kontrak untuk pemain yang direkomendasikan pelatih Mario Gomez untuk direkrut. "Semuanya, muaranya rekomendasi dari pelatih," tandas Kuswara.
(bbk)
Berita Terkait
Persija Jakarta Bersiap...
Persija Jakarta Bersiap Tantang Persib Bandung
Bobotoh dan Warga Tumpah...
Bobotoh dan Warga Tumpah Ruah di Jalan Sambut Arak-Arakan Persib Bandung
PSS Sleman vs Persib...
PSS Sleman vs Persib Bandung: Manfaatkan Momentum
Persib Bandung vs Persik...
Persib Bandung vs Persik Kediri: Pulihkan Reputasi
Bobotoh Gelar Konvoi...
Bobotoh Gelar Konvoi Keliling Kota Bandung Usai Persib Raih Gelar Juara Liga 1
Robert Berharap Persib...
Robert Berharap Persib Bandung Siap Hadapi Bhayangkara
Berita Terkini
Status Pengganti Dadakan,...
Status Pengganti Dadakan, Ester Nurumi Siap Beri yang Terbaik
2 jam yang lalu
Bayern Muenchen vs FSV...
Bayern Muenchen vs FSV Mainz 05 di Pekan ke 31 Bundesliga: Malam Ini pukul 20.30 WIB, Live di iNews
2 jam yang lalu
Eubank Jr Kecam Tim...
Eubank Jr Kecam Tim Benn usai Didenda Rp7,6 M karena Kelebihan Berat 0,05 Pon
6 jam yang lalu
Kisah Masa Kecil Belal...
Kisah Masa Kecil Belal Muhammad, Dulu Diremehkan Punya Etnis Arab Kini Jadi Juara UFC
7 jam yang lalu
Keseruan Cristiano Ronaldo...
Keseruan Cristiano Ronaldo vs Sandy Walsh di Liga Champions Asia Elite
7 jam yang lalu
Jadwal Timnas Indonesia...
Jadwal Timnas Indonesia Mei-Desember 2025: Garuda Terbang Tinggi ke Pentas Dunia!
8 jam yang lalu
Infografis
Paus Fransiskus, Pembawa...
Paus Fransiskus, Pembawa Perubahan dan Keterbukaan Gereja Katolik
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved