Pochettino: Sekarang Orang Menghormati Filosofi Sepak Bola Spurs
A
A
A
LONDON - Si Nyonya Tua, julukan Juventus, mengemban beban berat saat melakoni leg kedua babak 16 Besar Liga Champions 2017/2018 di markas Tottenham Hotspur. Juventus wajib menang pada pertandingan tersebut.
Melawat ke markas Spurs di Wembley Stadium, London, Kamis (8/3/2018) dini hari WIB, Juventus harus tampil ofensif. Sebab, di leg pertama di kandang sendiri mereka kebobolan dua gol.
Meski mengakhiri leg pertama dengan skor 2-2, Juventus belum bisa bernapas lega. Sebab, Spurs hanya perlu hasil imbang 0-0 atau paling tidak 1-1 untuk bisa lolos ke babak delapan besar Liga Champions 2017/2018.
Peluang Juventus untuk lolos ke babak delapan besar agaknya cukup kecil. Apalagi, dibarengi sebuah fakta yang menyebut bahwa 83% tim yang bermain imbang 2-2 di leg pertama, di kandang lawan, akan lolos ke babak selanjutnya.
Spurs juga berada di atas angin karena merupakan satu dari tiga tim (selain Barcelona dan Liverpool) yang belum menelan kekalahan di Liga Champions. Bisa jadi, rekor tersebut berlanjut kala menjamu Juventus dini hari nanti.
"Setelah babak penyisihan grup kami memperbaiki reputasi kami di Eropa. Sekarang orang-orang menghormati filosofi sepak bola yang kami mainkan," kata pelatih Spurs, Mauricio Pochettino.
Di kubu Juventus, kemungkinan besar pelatih Massimiliano Allegri tidak bisa menurunkan tiga pemain Juan Cuadrado, Federico Bernardeschi dan Mario Mandzukic. (Baca juga: Preview Tottenham Hotspur vs Juventus: Jangan Kasih Kendor )
Melawat ke markas Spurs di Wembley Stadium, London, Kamis (8/3/2018) dini hari WIB, Juventus harus tampil ofensif. Sebab, di leg pertama di kandang sendiri mereka kebobolan dua gol.
Meski mengakhiri leg pertama dengan skor 2-2, Juventus belum bisa bernapas lega. Sebab, Spurs hanya perlu hasil imbang 0-0 atau paling tidak 1-1 untuk bisa lolos ke babak delapan besar Liga Champions 2017/2018.
Peluang Juventus untuk lolos ke babak delapan besar agaknya cukup kecil. Apalagi, dibarengi sebuah fakta yang menyebut bahwa 83% tim yang bermain imbang 2-2 di leg pertama, di kandang lawan, akan lolos ke babak selanjutnya.
Spurs juga berada di atas angin karena merupakan satu dari tiga tim (selain Barcelona dan Liverpool) yang belum menelan kekalahan di Liga Champions. Bisa jadi, rekor tersebut berlanjut kala menjamu Juventus dini hari nanti.
"Setelah babak penyisihan grup kami memperbaiki reputasi kami di Eropa. Sekarang orang-orang menghormati filosofi sepak bola yang kami mainkan," kata pelatih Spurs, Mauricio Pochettino.
Di kubu Juventus, kemungkinan besar pelatih Massimiliano Allegri tidak bisa menurunkan tiga pemain Juan Cuadrado, Federico Bernardeschi dan Mario Mandzukic. (Baca juga: Preview Tottenham Hotspur vs Juventus: Jangan Kasih Kendor )
(bbk)