Ditahan Inter Milan, Napoli Gagal Puncaki Klasemen Serie A

Senin, 12 Maret 2018 - 05:11 WIB
Ditahan Inter Milan,...
Ditahan Inter Milan, Napoli Gagal Puncaki Klasemen Serie A
A A A
MILAN - Napoli gagal ke puncak klasemen sementara Serie A 2017/2018 usai ditahan imbang Inter Milan. Posisi puncak dipegang Juventus yang beberapa saat sebelum laga Napoli menang melawan Udinese.

Tampil di markas Inter Milan di Giuseppe Meazza, Senin (12/3/2018) Napoli membidik kemenangan. Sebab, mereka sudah mendengar kabar posisi puncak diambil alih Juventus yang menang 2-0 atas Udinese.

Napoli lantas mengambil inisiatif serangan. Peluang pertama mereka datang dari Lorenzo Insigne yang melepaskan tandangan keras pada menit ke-3. Sayang, tendangan tersebut melebar dan hanya membuahkan goal kick untuk Inter Milan.

Inter kemudian merespon dengan serangan yang digalang Ivan Perisic. Namun, pemain tersebut lebih dulu berdiri di posisi offside pada menit ke-9 sehingga serangan tuan rumah kerap kandas. Skor 0-0 bertahan hingga babak pertama berakhir.

Di babak kedua, kedua tim melakukan perubahan formasi. Inter menarik keluar Rafinha, Candreva dan Perisic. Sebagai gantinya, tuan rumah memasukan Eder, Borha Valero dan Yann Karamoh.

Sementara itu, Napoli menarik keluar Marek Hamsik, Dries Mertens dan Allan. Sebagai gantinya tim tamu memasang Piotr Zielinski, Arkadiusz Milik dan Marko Rog. Namun, perubahan tersebut tidak mengubah jalannya pertandingan.

Skor kaca mata bertahan hingga laga usai. Tambahan satu poin tidak cukup membawa Napoli naik ke puncak klasemen menggusur Juventus. Napoli tertahan di posisi kedua dengan 70 poin sementara Inter di posisi kelima dengan 52 poin.

Susunan Pemain Kedua Tim


Inter Milan:
Handanovic; Cancelo, Skriniar, Miranda, D’Ambrosio; Brozovic, Gagliardini; Candreva (Borja Valero 78), Rafinha (Eder 64), Perisic (Karamoh 86); Icardi

Napoli: Reina; Hysaj, Albiol, Koulibaly, Mario Rui; Allan (Rog 89), Jorginho, Hamsik (Zielinski 70); Callejon, Mertens (Milik 86), Insigne
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6711 seconds (0.1#10.140)