Protes Kekerasan di Gaza, Suporter Celtics Kibarkan Bendera Palestina

Selasa, 03 April 2018 - 16:42 WIB
Protes Kekerasan di...
Protes Kekerasan di Gaza, Suporter Celtics Kibarkan Bendera Palestina
A A A
GLASGOW - Suporter klub sepak bola Skotlandia, Celtics FC, mengibarkan bendera Palestina selama pertandingan. Aksi tersebut digelar sebagai wujud protes terhadap kekerasan yang dialami warga Palestina dalam demonstrasi menuntut hak pengungsi di Gaza.

Bendera dikibarkan suporter Celtics di laga kontra Ross County di Celtic Park (Glasgow), Minggu (1/4/2018) waktu setempat.


Dikutip dalam laman alaraby.co.uk, Selasa (3/4/2018) siang, suporter Celtics yang didominasi keturunan imigran Irlandia bersimpati pada nasib warga Palestina di jalur Gaza. Aksi tersebut bukan kali pertama dilakukan suporter Celtics.

Tahun lalu, badan sepak bola Eropa (UEFA) menjatuhkan denda kepada Celtic FC setelah fans mereka mengibarkan bendera Palestina ketika menghadapi tim Israel, Hapoel Beer Sheva di Liga Champions.

Sebelumnya diberitakan SINDOnews, sebanyak 18 warga Palestina tewas akibat aksi brutal militer Israel di perbatasan Gaza. (Baca juga: Korban Tewas Aksi Brutal Militer Israel di Tepi Gaza Jadi 18 )
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1344 seconds (0.1#10.140)