Hampir Dua Tahun Absen, Amir Khan Dihinggapi Rasa Gugup
A
A
A
LIVERPOOL - Petinju Inggris berdarah Pakistan, Amir "King" Khan, 31 tahun, mengaku sedikit gugup jelang kembali ke ring tinju untuk kali pertama setelah hampir dua tahun absen.
Mantan juara dunia kelas welter junior WBA Super/IBF itu akan bertanding melawan petinju Kanada, Phil Lo Greco alias The Italian Sensation di Echo Arena, Liverpool pada 22 April mendatang.
"Senang bisa kembali ke rumah, sudah lima tahun sejak saya berjuang di Inggris. Sejumlah pertarungan terakhir di Amerika Serikat, senang bisa kembali dan mendapatkan duel besar di sini," tutur Khan sebagaimana dikutip Sky Sports.
Paham berada dalam kondisi gugup, Khan pun berlatih keras dalam menyambut pertarungan kontra Phil Lo Greco. Khan juga merasa bahwa tubuhnya sudah berada dalam kondisi yang bugar.
"Saya merasa jauh lebih baik dibanding saya di usia 28 tahun. Saya 31 sekarang, saya di puncak dalam karier saya, saya tahu saya sedikit tertinggal dalam diri saya untuk kembali. Saya ingin memenangkan gelar dunia lain, itulah yang membuat saya terus maju," kata petinju dengan rekor tanding 31-4, 19KO.
Menghadapi Phil Lo Greco, Khan akan didampingi oleh pelatih barunya, Joe Goosson. Sejak berpisah dengan pelatih Virgil Hunter karena masalah kesehatan, Khan beralih kepada pelatih asal California Selatan, Goosson sejak akhir Maret lalu.
Penampilan terakhir Khan di atas ring terjadi pada Mei 2016 di T-Mobile Arena, Las Vegas, Amerika Serikat. Kala itu, Khan dipukul KO oleh Saul "Canelo" Alvarez di ronde keenam.
Tale of The Tape Amir Khan vs Phil Lo Greco
Mantan juara dunia kelas welter junior WBA Super/IBF itu akan bertanding melawan petinju Kanada, Phil Lo Greco alias The Italian Sensation di Echo Arena, Liverpool pada 22 April mendatang.
"Senang bisa kembali ke rumah, sudah lima tahun sejak saya berjuang di Inggris. Sejumlah pertarungan terakhir di Amerika Serikat, senang bisa kembali dan mendapatkan duel besar di sini," tutur Khan sebagaimana dikutip Sky Sports.
Paham berada dalam kondisi gugup, Khan pun berlatih keras dalam menyambut pertarungan kontra Phil Lo Greco. Khan juga merasa bahwa tubuhnya sudah berada dalam kondisi yang bugar.
"Saya merasa jauh lebih baik dibanding saya di usia 28 tahun. Saya 31 sekarang, saya di puncak dalam karier saya, saya tahu saya sedikit tertinggal dalam diri saya untuk kembali. Saya ingin memenangkan gelar dunia lain, itulah yang membuat saya terus maju," kata petinju dengan rekor tanding 31-4, 19KO.
Menghadapi Phil Lo Greco, Khan akan didampingi oleh pelatih barunya, Joe Goosson. Sejak berpisah dengan pelatih Virgil Hunter karena masalah kesehatan, Khan beralih kepada pelatih asal California Selatan, Goosson sejak akhir Maret lalu.
Penampilan terakhir Khan di atas ring terjadi pada Mei 2016 di T-Mobile Arena, Las Vegas, Amerika Serikat. Kala itu, Khan dipukul KO oleh Saul "Canelo" Alvarez di ronde keenam.
Tale of The Tape Amir Khan vs Phil Lo Greco
Amir Khan | vs | Phil Lo Greco |
08 Desember 1986 | Lahir | 06 Juli 1984 |
Inggris | Asal | Kanada |
174cm | Tinggi | 173cm |
180cm | Jangkauan | 173cm |
King Khan | Julukan | The Italian Sensation |
Othodox | Stance | Orthodox |
31 (19KO) | Menang | 28 (15KO) |
4 | Kalah | 3 |
- | Seri | - |
(nug)