Hasil Putusan Komdis PSSI: Arema Didenda Rp300 Juta

Jum'at, 20 April 2018 - 15:07 WIB
Hasil Putusan Komdis PSSI: Arema Didenda Rp300 Juta
Hasil Putusan Komdis PSSI: Arema Didenda Rp300 Juta
A A A
JAKARTA - Arema FC dijatuhi sanksi berupa denda Rp300 juta atas ulah suporter yang masuk lapangan di laga kontra Persib Bandung. Tidak hanya itu, Komdis PSSI juga menutup sebagian stadion dalam dua pertandingan terdekat Arema FC.

Keputusan tersebut diambil Komdis PSSI lantaran suporter Arema menerobos lapangan saat Singo Edan menjamu Persib Bandung di pekan keempat Liga 1, Minggu (15/4/2018) malam. Suporter masuk ke lapangan lantaran tidak puas dengan penampilan tim.

Dalam putusan Komdis PSSI, Arema FC dianggap gagal memberikan rasa aman selama pertandingan. PSSI juga mengutuk ulah suporter yang melakukan pelemparan botol hingga menyebabkan pelatih Persib Bandung terluka.

Sanki pertama berupa denda Rp250 juta dijatuhkan karena ulah buruk penonton. Sanksi kedua sebesar Rp50 juta ditambah penutupan stadion di bagian timur selama dua pertandingan karena Panpel Arema gagal memberi rasa aman.

1Arema FC
- Nama kompetisi: Go-Jek Liga 1 2018
- Pertandingan: Arema FC vs Persib Bandung
- Tanggal kejadian: 15 April 2018
- Jenis pelanggaran: Tingkah laku buruk penonton yang melakukan pelemparan botol dan sepatu ke area lapangan yang mengakibatkan pelatih Persib Bandung terluka, menyalakan flare, masuk ke area lapangan.
- Hukuman: Sanksi denda Rp. 250.000.000
2Panitia Pelaksana Pertandingan Arema FC
- Nama kompetisi: Go-Jek Liga 1 2018
- Pertandingan: Arema FC vs Persib Bandung
- Tanggal kejadian: 15 April 2018
- Jenis pelanggaran: Gagal memberikan rasa aman dan nyaman untuk kedua tim serta perangkat pertandingan.
- Hukuman: Sanksi penutupan sebagian stadion pada bagian timur selama 2 (dua) pertandingan dan denda Rp. 50.000.000

Sekadar informasi, Komdis PSSI juga menjatuhkan hukuman masing-masing denda Rp25 juta kepada manajer Bhayangkara FC, Sumardji dan pelatih Bhayangkara FC, Simon McMenemy atas protes berlebihan yang terjadi di laga kontra Perseru Serui, 14 April 2018 lalu.

Komdis juga menjatuhkan sanksi denda sebesar Rp20 juta kepada panitia pelaksana pertandingan PS TIRA kontra Persebaya Surabaya pada pertandingan 13 April 2018 lalu. Panpel PS TIRA dianggap gagal memberikan rasa aman karena suporter Persebaya masuk area field of play.
(nug)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6632 seconds (0.1#10.140)