Data dan Fakta Pertandingan Belgia vs Jepang
A
A
A
ROSTOV - Belgia di atas angin jelang laga kontra Jepang pada babak 16 besar Piala Dunia 2018 di Stadion Rostov Arena, Senin (2/7/2018) malam waktu lokal atau Selasa (3/7/2018) pukul 01.00 WIB. De Rode Duivels -julukan Belgia- punya modal tiga kemenangan beruntun di fase grup.
Belgia merupakan tim dengan skor tertinggi di babak penyisihan grup dan memiliki lebih banyak tembakan ke gawang, 22 kali, dibandingkan tim lainnya. Selain itu, De Rode Duivels juga tak terkalahkan dalam 22 pertandingan di semua kompetisi.
Meski demikian, Pelatih Belgia Roberto Martinez tak ingin terlena dengan status favorit di laga nanti. Menurutnya, semua tim di Piala Dunia adalah lawan yang tangguh. (Baca Juga: Preview Belgia vs Jepang: Jaga Lukaku!).
Berikut fakta menarik lainnya seperti dilansir Reuters
1. Belgia membuat tekel paling sedikit, setara dengan Senegal dan saingan di Grup G, Inggris. Mereka hanya membuat 17 tekel, dalam tiga laga penyisihan grup.
2. Jepang melaju ke babak 16 besar lewat aturan fair play fair, atau kartu kuning paling sedikit, dengan melakukan 28 pelanggaran selama babak penyisihan grup, lebih sedikit daripada tim lainnya di grup.
3. Gelandang Kevin de Bruyne dan bek Jan Vertonghen berada di antara lima pemain Belgia yang jika mendapat satu kartu kuning akan mendapat suspensi atau larangan tampil di laga berikutnya. Sementara Jepang memiliki empat pemain, termasuk kapten Makoto Hasebe, yang jika mendapat satu kartu kuning akan kena suspensi.
4. Belgia telah melewati 16 besar pada dua kesempatan sebelumnya, mencapai perempat final empat tahun lalu di Brasil dan semifinal pada 1986 ketika mereka dikalahkan Argentina yang terinspirasi Diego Maradona
5. Jepang telah maju ke 16 besar pada tiga kesempatan tetapi belum pernah mencapai perempat final Piala Dunia.
6. Pertemuan sebelumnya: Kedua belah pihak telah bertemu satu kali sebelum di Piala Dunia, ketika Jepang menjadi tuan rumah turnamen pada tahun 2002. Pertandingan penyisihan grup berakhir 2-2. Pertemuan terakhir antara kedua tim terjadi pada persahabatan di bulan November dimana Belgia menang 1-0.
Belgia merupakan tim dengan skor tertinggi di babak penyisihan grup dan memiliki lebih banyak tembakan ke gawang, 22 kali, dibandingkan tim lainnya. Selain itu, De Rode Duivels juga tak terkalahkan dalam 22 pertandingan di semua kompetisi.
Meski demikian, Pelatih Belgia Roberto Martinez tak ingin terlena dengan status favorit di laga nanti. Menurutnya, semua tim di Piala Dunia adalah lawan yang tangguh. (Baca Juga: Preview Belgia vs Jepang: Jaga Lukaku!).
Berikut fakta menarik lainnya seperti dilansir Reuters
1. Belgia membuat tekel paling sedikit, setara dengan Senegal dan saingan di Grup G, Inggris. Mereka hanya membuat 17 tekel, dalam tiga laga penyisihan grup.
2. Jepang melaju ke babak 16 besar lewat aturan fair play fair, atau kartu kuning paling sedikit, dengan melakukan 28 pelanggaran selama babak penyisihan grup, lebih sedikit daripada tim lainnya di grup.
3. Gelandang Kevin de Bruyne dan bek Jan Vertonghen berada di antara lima pemain Belgia yang jika mendapat satu kartu kuning akan mendapat suspensi atau larangan tampil di laga berikutnya. Sementara Jepang memiliki empat pemain, termasuk kapten Makoto Hasebe, yang jika mendapat satu kartu kuning akan kena suspensi.
4. Belgia telah melewati 16 besar pada dua kesempatan sebelumnya, mencapai perempat final empat tahun lalu di Brasil dan semifinal pada 1986 ketika mereka dikalahkan Argentina yang terinspirasi Diego Maradona
5. Jepang telah maju ke 16 besar pada tiga kesempatan tetapi belum pernah mencapai perempat final Piala Dunia.
6. Pertemuan sebelumnya: Kedua belah pihak telah bertemu satu kali sebelum di Piala Dunia, ketika Jepang menjadi tuan rumah turnamen pada tahun 2002. Pertandingan penyisihan grup berakhir 2-2. Pertemuan terakhir antara kedua tim terjadi pada persahabatan di bulan November dimana Belgia menang 1-0.
(sha)