Setelah 2,5 Tahun, Cornet Akhirnya Angkat Trofi Lagi

Senin, 23 Juli 2018 - 16:58 WIB
Setelah 2,5 Tahun, Cornet...
Setelah 2,5 Tahun, Cornet Akhirnya Angkat Trofi Lagi
A A A
GSTAAD - Petenis tunggal putri Prancis, Alize Cornet menunggu selama 2,5 tahun untuk bisa kembali mengangkat trofi tur WTA. Menempati unggulan utama, Cornet membekuk Mandy Minella dari Luksemburg 6-4, 7-6 (8-6) di pertandingan pamungkas Swiss Terbuka 2018, akhir pekan kemarin.

Gelar juara di Gstaad ini menambah koleksi trofi Cornet menjadi enam selama kariernya. Petenis 28 tahun itu mengakui bahwa Minella bukanlah lawan yang enteng. Mereka pun menuntaskan permainan selama dua jam.

"Ini pertandingan yang sangat ketat, saya punya perasaan itu bisa berjalan baik," ungkap Cornet seperti dilansir WTA Tennis.

"Saya pikir saya mungkin sedikit lebih solid di saat-saat penting, dan saya benar-benar menginginkan trofi ini. Saya memberikan semua yang saya miliki," tambahnya.

Cornet sempat bergumam bahwa dirinya sudah 2,5 tahun tanpa gelar. "Saya telah melalui masa-masa sulit dalam 2,5 tahun terakhir ini, terutama musim terakhir ini sangat berat bagi saya, jadi itu berarti dunia bagi saya untuk memiliki gelar ini, untuk menang di sini di Gstaad," tuturnya.

"Saya memiliki minggu yang luar biasa, ini seperti segala sesuatu yang seharusnya terjadi. Segala sesuatunya sempurna minggu ini dan saya merasa hebat di lapangan, semuanya berjalan baik. Saya adalah unggulan pertama dan saya melakukan pekerjaan itu, jadi itu sangat memuaskan," jelas Cornet.

Di sisi lain, Cornet mengakui bahwa Minella sangat tangguh, meskipun baru saja melahirkan seorang putri. Minella kembali lagi ke lapangan dengan kondisi yang sangat luar biasa.

"Dia terkadang lebih baik ketimbang saya dalam reli, dan ini adalah salah satu kekuatan saya, jadi, sangat senang bisa lolos dalam dua set," pungkasnya.
(nug)
Berita Terkait
Joanna Konta Kena Serangan...
Joanna Konta Kena Serangan Jantung saat Tampil di Lexington Open
Keren! Aldilla Sutjiadi...
Keren! Aldilla Sutjiadi Juara Turnamen WTA 250 ATX Open 2023 di Amerika Serikat
Vienna Open 2020, Jalan...
Vienna Open 2020, Jalan Terjal Thiem Pertahankan Gelar
Debut Duo Juara Grand...
Debut Duo Juara Grand Slam US Open Guncang Top Speed Open
Menanti Juara Turnamen...
Menanti Juara Turnamen Tenis Virtual Pro Madrid Open 2020
Turnamen Tenis Serbia...
Turnamen Tenis Serbia Open Digelar Tanpa Penonton
Berita Terkini
Proses Perpindahan Federasi...
Proses Perpindahan Federasi Emil Audero Cs Selesai, Next Pendaftaran ke AFC
35 menit yang lalu
Simak Jadwal dan Link...
Simak Jadwal dan Link Streaming MotoGP Grand Prix of Argentina Pekan Ini
1 jam yang lalu
Naoya Inoue vs Ramon...
Naoya Inoue vs Ramon Cardenas: Monster KO Dihujat Takut Kalah
2 jam yang lalu
Kenapa Gol Penalti Double...
Kenapa Gol Penalti Double Kick Julian Alvarez Dianulir di Adu Penalti Atletico Madrid vs Real Madrid?
3 jam yang lalu
Kiper Bahrain Ketar-ketir:...
Kiper Bahrain Ketar-ketir: Timnas Indonesia Sama Sulitnya dengan Lawan Raksasa Asia
4 jam yang lalu
Menanti Sentuhan Magis...
Menanti Sentuhan Magis Patrick Kluivert di Timnas Indonesia
5 jam yang lalu
Infografis
6 Alasan Ribuan Narapidana...
6 Alasan Ribuan Narapidana Masuk Islam di Penjara AS Setiap Tahun
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved