144 Pegolf Terbaik Ramaikan Ciputra Golfpreneur Edisi Kelima ADT

Selasa, 24 Juli 2018 - 21:37 WIB
144 Pegolf Terbaik Ramaikan...
144 Pegolf Terbaik Ramaikan Ciputra Golfpreneur Edisi Kelima ADT
A A A
TANGERANG SELATAN - Sebanyak 144 pegolf terbaik meramaikan Turnamen Ciputra Golfpreneur 2018 presented by Panasonic. Turnamen yang diselenggarakan untuk kelima kalinya dalam kalender Asian Development Tour (ADT) ini menyediakan total hadiah USD110.000 di Damai Indah Golf, BSD Course, di Tangerang Selatan, pada 22-25 Agustus 2018..

Para pegolf akan berkompetisi dalam event tersebut dengan peserta dibagi antara Asian Development Tour dan Profesional Golf Tour Indonesia. Tahun lalu, Masaru Takahashi dari Jepang secara sensasional mengakhiri kekeringan gelarnya selama empat tahun. Kala itu, dia mengakhiri permainannya dengan delapan di bawah par 64 untuk menang dengan satu pukulan di atas pemain veteran asal Singapura, Mardan Mamat, untuk gelar ADT keduanya.

Takahashi yang berusia 31 tahun akan melanjutkan musim yang luar biasa di sirkuit sekunder di kawasan itu. Dia menempati urutan kedua pada Order of Merit terakhir, dengan satu kemenangan dan sembilan kali berada di top-10, dan memperoleh hak bermainnya untuk Asian Tour di tahun 2018.

Pegolf Swedia, Oscar Zetterwall memperoleh hadiah Kartu Tour Asian Tour untuk musim 2017 setelah menyelesaikan urutan ketiga pada ADT Order of Merit 2016.Sebagian besar adalah berkat kemenangannya di Turnamen Ciputra Golfpreneur tahun itu.

Pada Turnamen Ciputra Golfpreneur 2015, Michael Tran dari Vietnam memenangkan ADT setelah mengungguli James Byrne dari skotlandia pemenang ADT tahun 2014, melalui babak play off.

Chairman Ciputra Group, Ciputra, mengungkapkan rasa bangganya dengan pelaksanaan turnamen golf berskala internasional ini. ’’Kami sangat bangga menjadi tuan rumah turnamen untuk kelima tahun berturut-turut di tahun ini. Kami telah sukses di turnamen sebelumnya dan kami berharap untuk dapat terus melakukan bagian kami dalam mendukung pengembangan golf di Asia melalui penyelenggaraan turnamen ini,”jelasnya.

Cho Minn Thant, Chief Operating Officer Asian Tour, mengungkapkan bahwa ADT telah menghasilkan banyak talenta muda yang menarik sejak didirikan pada tahun 2010. ’’Tanpa dukungan dan komitmen sponsor seperti Ciputra dan Panasonic, kami tidak akan mencapai itu,’’ujarnya.

Menjadi salah satu turnamen terkaya di jadwal ADT musim ini, Turnamen Ciputra Golfpreneur 2018 presented by Panasonic akan memainkan peran penting dalam menentukan peringkat Order of Merit. Tujuh pemain teratas pada Order of Merit 2018 akan mendapatkan kartu Asian Tour yang didambakan untuk 2019 .

"Indonesia adalah pasar utama baik untuk ADT maupun Asian Tour. Kami menyelenggarakan beberapa turnamen di negara ini dalam dua tur setiap tahun. Kami menantikan penyelenggaraan sukses lainnya dari Turnamen Ciputra Golfpreneur 2018 presented by Panasonic,"kata Cho Minn Thant.

Dengan menampilkan pada jadwal ADT, Turnamen Ciputra Golfpreneur 2018 presented by Panasonic juga akan menawarkan poin Official World Golf Ranking (OWGR). Pemenang akan menerima enam poin OWGR sementara enam pemain teratas dan ties juga akan mendapatkan poin berdasarkan skala geser.
(aww)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0671 seconds (0.1#10.140)