Vinales Tercepat tetapi Yamaha Belum Temukan Mesin Ideal
A
A
A
VALENCIA - Sudah bukan rahasia bahwa Yamaha tengah fokus mengembangkan mesin yang lebih halus. Meski Maverick Vinales berhasil keluar sebagai pembalap tercepat di sesi uji coba, namun sang pembalap menyebut timnya belum menemukan mesin yang ideal.
Pada uji coba teranyar yang berlangsung di Valencia, Vinales melahap 50 putaran dengan catatan waktu terbaik 1 menit 30.757 detik. Akan tetapi, begitu selesai menjalankan tes uji coba, pembalap Movistar Yamaha menyebut timnya belum mencapai performa terbaik mesin.
"Tidak ada yang lain, hanya mesin. Yang paling penting! Saya tidak bisa mengatakan 100% mesin mana yang lebih baik. Jadi saya pikir lebih baik untuk terus mencobanya (di sirkuit lain, red)," kata Vinales dikutip Crash.net.
Pada saat melakoni uji coba di Valencia, Yamaha menggunakan dua mesin berbeda. Di sesi uji coba yang berlangsung pada 20 November Yamaha menjajal mesin pertama. Kemudian pada 21 November Yamaha menggunakan mesin kedua.
Saat menggunakan mesin kedua itu, Vinales berhasil menjadi pembalap tercepat. Catatan waktunya bahkan unggul sampai +0.133 detik dari Andrea Dovizioso dan +0.154 detik dari Marc Marquez.
Valentino Rossi yang menggunakan mesin sama dengan Vinales juga mengatakan hal serupa. Menurut The Doctor, Yamaha belum menemukan mesin yang ideal untuk mereka gunakan.
Pada uji coba teranyar yang berlangsung di Valencia, Vinales melahap 50 putaran dengan catatan waktu terbaik 1 menit 30.757 detik. Akan tetapi, begitu selesai menjalankan tes uji coba, pembalap Movistar Yamaha menyebut timnya belum mencapai performa terbaik mesin.
"Tidak ada yang lain, hanya mesin. Yang paling penting! Saya tidak bisa mengatakan 100% mesin mana yang lebih baik. Jadi saya pikir lebih baik untuk terus mencobanya (di sirkuit lain, red)," kata Vinales dikutip Crash.net.
Pada saat melakoni uji coba di Valencia, Yamaha menggunakan dua mesin berbeda. Di sesi uji coba yang berlangsung pada 20 November Yamaha menjajal mesin pertama. Kemudian pada 21 November Yamaha menggunakan mesin kedua.
Saat menggunakan mesin kedua itu, Vinales berhasil menjadi pembalap tercepat. Catatan waktunya bahkan unggul sampai +0.133 detik dari Andrea Dovizioso dan +0.154 detik dari Marc Marquez.
Valentino Rossi yang menggunakan mesin sama dengan Vinales juga mengatakan hal serupa. Menurut The Doctor, Yamaha belum menemukan mesin yang ideal untuk mereka gunakan.
(sha)