Era Gazidis di Milan Dimulai, Tugas Pertama: Angkut Ibra dan Fabregas

Sabtu, 01 Desember 2018 - 16:14 WIB
Era Gazidis di Milan Dimulai, Tugas Pertama: Angkut Ibra dan Fabregas
Era Gazidis di Milan Dimulai, Tugas Pertama: Angkut Ibra dan Fabregas
A A A
MILAN - Ivan Gazidis memulai masa jabatannya sebagai CEO Milan, Sabtu (1/12/2018) ini. Kehadrian mantan chief executive Arsenal itu bermaksud menyelesaikan negosiasi untuk memboyong Zlatan 'Ibra' Ibrahimovic dan Cesc Fabregas.

Gazidisi dilaporkan mendapat bayaran senilai 4 juta euro (Rp65 miliar) per tahun bersih untuk membawa klub Serie A tersebut kembali ke kejayaannya.

Meskipun kedatangannya baru akan disahkan pada rapat pemegang saham, 5 Desember mendatang, dia sudah berada di tribun San Siro saat Milan menang 5-2 atas Dudelange, pada laga Liga Europa 2018/2019, Kamis (29/11/2018). Gazidis duduk di sebelah Presiden Paolo Scaroni, Direktur Leonardo, dan Paolo Maldini.

Menurut Corriere dello Sport dan Gazzetta dello Sport, Gazidis akan mengikuti beberapa pertemuan yang sudah dijadwalkan, karena negosiasi untuk membawa gelandang Chelsea Cesc Fabregas dan striker LA Galaxy Ibrahimovic sudah berada pada tahap lanjutan.

Gazidis mampu menggandakan pendapatan Arsenal selama waktunya di sana dan pemilik Milan Elliott Management berharap dia bisa melakukan hal yang sama dengan Rossoneri.

Di antara pertemuan pertamanya bersama pihak spnsor Fly Emirates untuk menegosiasikan kembali kontrak, kemudian menyajikan rencana bisnis baru untuk sponsor kit Puma. Milan juga mencari sponsor mobil, karena kesepakatan mereka dengan Audi berakhir dua tahun lalu.
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6041 seconds (0.1#10.140)