Persebaya Permak Persinga Ngawi Delapan Gol Tanpa Balas

Sabtu, 16 Februari 2019 - 17:34 WIB
Persebaya Permak Persinga...
Persebaya Permak Persinga Ngawi Delapan Gol Tanpa Balas
A A A
SURABAYA - Persebaya Surabaya pesta gol saat menjamu Persinga Ngawi pada babak 32 Besar Kratingdaeng Piala Indonesia 2018/2019. Bertanding di Stadion Gelora Bung Tomo, Sabtu (16/2/2019), tim besutan Djadjang Nurdjaman menang dengan skor telak 8-0.

Pada pertandingan ini Persebaya tidak terlalu kesulitan untuk meladeni perlawanan Persinga. Terbukti, tuan rumah mampu mencetak tiga gol di babak pertama.

Ketiga gol yang tercipta di babak pertama masing-masing dicetak oleh Amido Balde (1'-23'), Irfan Jaya (13'). Keunggulan 3-0 untuk Persebaya bertahan hingga interval pertama usai.

Di babak kedua, meskipun Persebaya sudah unggul tiga gol tanpa balas. Namun klub berjuluk Bajol Ijo itu tetap tidak mengendurkan serangan. Amido Balde dkk justru semakin rajin menggempur pertahanan Laskar Alas Ketonggo.

Amido Balde bahkan mencetak hat-trick pada menit 48. Penyerang berusia 27 tahun itu benar-benar menjadi predator di pertandingan ini. Pasalnya, dia mampu mencetak gol keempatnya (quattrick) pada menit 61 usai memanfaatkan umpan Irfan Jaya.

Pada menit 70, giliran Irfan Jaya yang kembali mencatatkan namanya di papan skor. Sembilan menit kemudian, Manuchekhr Dzhalilov akhirnya pecah telur dengan mencetak gol di menit 79.

Pesta gol kemenangan Persebaya ditutup Rendi Irwan pada menit 90+1. Klub kebanggaan Kota Pahlawan itu bakal ditantang Persidago Gorontalo di babak 16 besar Piala Indonesia 2018/2019.
(sha)
Berita Terkait
Jelang Piala Menpora...
Jelang Piala Menpora 2021, Persebaya Latihan Penyelesaian Akhir
Jelang Piala Menpora...
Jelang Piala Menpora 2021, Persebaya Rekrut Dua Pemain Baru
Akali Jadwal Mepet,...
Akali Jadwal Mepet, Aji Santoso Terapkan Metode Complex Training
Kisah Sukses Penjaga...
Kisah Sukses Penjaga Warkop Jadi Penjaga Gawang Top Persebaya
Arif Satria: Insya Allah...
Arif Satria: Insya Allah Saya Tetap di Persebaya
Jersey Anniversary Persebaya...
Jersey Anniversary Persebaya Ludes Terjual
Berita Terkini
Hasil All England 2025:...
Hasil All England 2025: Ana/Tiwi dan Putri KW Angkat Koper, Rehan/Gloria Lolos ke Perempat Final
7 jam yang lalu
Emil Audero Cs Didaftarkan...
Emil Audero Cs Didaftarkan Bela Timnas Indonesia Lawan Australia dan Bahrain!
8 jam yang lalu
Profil Samuel Silalahi...
Profil Samuel Silalahi Pemain Keturunan Indonesia Berdarah Batak yang Dipanggil Timnas Norwegia U-21
8 jam yang lalu
Drama UFC 313 Memanas:...
Drama UFC 313 Memanas: Conor McGregor Kirim Pesan Menohok untuk Mantan Pacar Alex Pereira
9 jam yang lalu
Jadwal dan Link Streaming...
Jadwal dan Link Streaming Formula 1 Louis Vuitton Australian Grand Prix 2025
10 jam yang lalu
Bos UFC Dana White Rambah...
Bos UFC Dana White Rambah Tinju, Ryan Garcia Beri Peringatan Keras!
11 jam yang lalu
Infografis
Balas Netanyahu, Pejabat...
Balas Netanyahu, Pejabat Arab Saudi: Pindahkan Israel ke Alaska
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved