Lin Dan Raih Gelar Pertama dan Cetak Sejarah di Malaysia Open 2019

Minggu, 07 April 2019 - 15:48 WIB
Lin Dan Raih Gelar Pertama...
Lin Dan Raih Gelar Pertama dan Cetak Sejarah di Malaysia Open 2019
A A A
KUALA LUMPUR - Lin Dan mengguratkan tinta emas dalam sejarah turnamen Malaysia Open 2019 saat ia menggarisbawahi namanya sebagai pebulu tangkis pertama tanpa stempel unggulan mampu keluar sebagai juara di sektor tunggal putra dalam 15 tahun terakhir penyelenggaraan. Keberhasilan itu diraih saat ia mengalahkan rekan senegaranya dari China, Chen Long, melalui pertarungan sengit rubber game 9-21, 21-17, 21-11 dalam waktu 1 jam 18 menit di Axiata Arena, Minggu (7/4).

Ini menjadi gelar pertama Lin Dan setelah dua tahun tak merasakan naik podium juara. Kemenangan ini terasa spesial buat pebulu tangkis berusia 35 tahun tersebut lantaran kehadiran Lee Chong Wei di podium. Momen langka ini diabadikan dalam jepretan kamera fotografer.

Ketiga pebulu tangkis hebat dunia itu saling berbincang sebelum upacara presentasi penyerahan penghargaan di sektor tunggal putra ditutup. Pasca penyerahan, Lee Chong Wei mengaku bangga lantaran bisa berada di satu podium yang sama bukan sebagai lawan melainkan kawan.

"Ini pertama kalinya kita berdiri di podium bukan sebagai lawan satu sama lain," jelas Lee Chong Wei.

Ini sudah menjadi tradisi ketika Lee Chong Wei hadir di podium juara Malaysia Open. Sebelumnya, ia juga pernah melakukan foto bersama Chen Long dan Son Wan Ho usai laga final.
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.6194 seconds (0.1#10.140)