Zohri Pertajam Rekornas Lari 100 Meter Milik Suryo Agung di Qatar

Selasa, 23 April 2019 - 08:25 WIB
Zohri Pertajam Rekornas...
Zohri Pertajam Rekornas Lari 100 Meter Milik Suryo Agung di Qatar
A A A
DOHA - Lalu Muhammad Zohri mengukir dobel prestasi; meraih medali perak dan mempertajam rekor nasional (rekornas) lari 100 meter di Kejuaraan Atletik Asia 2019 di Doha, Qatar. Atlet asal Lombok, Nusa Tenggara Barat, itu meraih medali perak setelah mencatat waktu 10,13 detik.

Catatan waktu yang diukir Zohri dalam final di Khalifa International Stadium, Doha, Qatar, itu mempertajam rekornas milik Suryo Agung yang telah bertahan 10 tahun. Suryo mencetak rekornas di SEA Games 2009 di Laos dengan catatan waktu 10,17 detik. Sebelumnya, Zohri sudah memecahkan rekornas Suryo Agung di babak semifinal dengan waktu 10,15 detik. ’’Tentu, saya sedikit kecewa,’’kata Zohri.’’Tapi, baiklah untuk sekarang. Saya akan melakukan yang lebih baik di lain waktu,’’tuturnya.

Zohri harus puas dengan medali perak di belakang atlet Jepang, Yoshihide Kiryu dengan selisih hanya 00,03 detik. Kiryu memenangi sprint di tiga meter terakhir dengan catatan waktu 10,10 detik di depan juara dunia lari 100 meter U-20 tersebut.

Zohri sebenarnya sangat percaya diri mampu meraih emas di Kejuaraan Atletik Asia di Doha. Keyakinan itu didasari kemenangannya di Kejuaraan Dunia Atletik JuniorTampere, Finlandia pada 2018.’’Hari ini hasilnya bagus. Saya akan lebih berlari lebih kencang lagi,’’kata Zohri.
(aww)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1046 seconds (0.1#10.140)