Duel Brutal Berdarah, Josh Taylor Kalahkan Regis Prograis

Minggu, 27 Oktober 2019 - 09:33 WIB
Duel Brutal Berdarah,...
Duel Brutal Berdarah, Josh Taylor Kalahkan Regis Prograis
A A A
LONDON - Josh Taylor mengalahkan Regis Prograis dalam pertarungan brutal di final Super Boxing World di The O2 Arena, London, Inggris, Sabtu malam waktu setempat. Dalam pertarungan brutal yang membuat hidung Prograis berlumuran darah. Dua hakim juri memenangkan Taylor 115-113 dan 117-112. Satu hakim juri memberikan angka draw 114-114.

Kemenangan itu menegaskan status Taylor sebagai juara Kelas Ringan Super tidak terkalahkan untuk menyatukan sabuk IBF dan WBA. Taylor menjadi satu-satunya petinju daratan Inggris yang saat ini memegang dua sabuk kejuaraan dunia.

Kedua petinju memenuhi sesumbarnya untuk menyajikan pertarungan brutal dan berdarah sejak ronde awal. Kedua petinju yang diliputi aura kebencian sejak sebelum pertarungan langsung terlibat jual beli pukulan hingga ronde 12 berakhir.

Duel Brutal Berdarah, Josh Taylor Kalahkan Regis Prograis


Itu adalah pertarungan yang mendebarkan antara juara dunia yang tak terkalahkan, salah satu yang terbaik di tahun 2019. 'Tartan Tornado' julukan Taylor akhirnya berhak atas trofi Muhammad Ali meskipun mata kanannya lebam nyaris tertutup.

Prograis yang naik ring dengan mengenakan topeng Rogarou –manusia serigala—benar-benar bertarung seperti kerasukan. Namun, Taylor tanpa menjaga jarak mampu membuat Prograis berlumuran darah pada ronde keenam. Hook kanan Taylor membuat darah dari hidung Prograis menetes.

Prograis mulai terlihat lelah dan kesakitan dalam tiga ronde terakhir tetapi dagunya tetap kuat meski dihajar Taylor yang bertarung bak tornado yang menyapu lawannya. Taylor terus mendaratkan pukulan keras di ronde 10 dan 11 yang brutal. Akibat pertarungan brutal tersebut, mata kanan Taylor bengkak
(aww)
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1743 seconds (0.1#10.24)