Santos bangga spirit tempur Yunani

Sabtu, 09 Juni 2012 - 04:32 WIB
Santos bangga spirit...
Santos bangga spirit tempur Yunani
A A A
Sindonews.com - Pelatih tim nasional Yunani Fernando Santos mengaku puas dan bangga dengan kinerja timnya kala menahan tuan rumah Polandia dengan hasil akhir 1-1 di laga pembuka Grup A, Piala Eropa 2012.

“Kami punya kesempatan emas untuk mencetak gol kedua dan jika kami berhasil , permainan akan menjadi milik kami. Namun, kami gagal memanfaatkan kesempatan emas itu. Apapaun hasilnya, saya sangat bangga dengan pemain saya,” kata Fernando Santos dikutip Goal, Sabtu (9/6/2012).

Tim berjuluk The Ethniki itu sempat dikagetkan dengan gol Polandia melalui Robert Lewandowski di menit ke-17. Keadaan semakin memburuk bagi Yunani yang harus bermain 10 orang, ketika bek Sokratis Papastathopoulos harus keluar dari lapangan karena mendapat dua kartu kuning menjelang turun minum.

Striker Dimitris Salpangidis membuat asa Yunani kembali hidup setelah menyamakan kedudukan di menit ke-51. Pelatih berkebangsaan Portugal itu, menilai timmya sebenarnya mendapat kesempatan membalikkan keadaan setelah wasit memberikan penalti bagi Giorgios Karagounis dkk.

Namun keberuntungan belum berpihak kepada Yunani, Karagounis yang mengemban sebagai algojo penalti gagal menjalankan tugas dengan baik.

“Kami ingin menang dan bertekad meraih tiga poin tersebut. Tapi di awal laga kami gagal menemukan jawaban atas pertanyaan Polandia. Setelah itu, meskipun, kami menguasai bola dan menciptakan peluang yang cukup untuk mencetak gol. Tapi hasil tidak berubah hingga akhir pertandingan,” tandas pelatih berusia 57 tahun tersebut.

Pada laga selanjutnya di Grup A, Yunani akan meladeni Republik Ceko, 12 Juni 2012. Yunani wajib memenangkan laga tersebut demi menghidupkan peluang ke fase berikutnya.
(aww)
Berita Terkait
Jelang Spanyol vs Yunani:...
Jelang Spanyol vs Yunani: Negeri Matador Terkendala Pertahanan
Fantastis! Timnas Indonesia...
Fantastis! Timnas Indonesia Tantang Kroasia dan Juara Eropa Yunani
Hasil Kualifikasi Piala...
Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Eropa, Sabtu-Minggu (9-10/10/2021): Inggris dan Polandia Berpesta Gol
Bentrok Swedia di Laga...
Bentrok Swedia di Laga Penentuan, Luis Enrique: Kami Butuh Menang, Bukan Imbang!
Jelang Yunani vs Spanyol:...
Jelang Yunani vs Spanyol: Target Enrique Kuasai Klasemen Grup
Pablo Sarabia, Algojo...
Pablo Sarabia, Algojo Penalti Anyar Tim Matador
Berita Terkini
Megawati Hangestri Absen,...
Megawati Hangestri Absen, Gresik Petrokimia Menang Perdana di Final Four Proliga 2025
4 jam yang lalu
Kenapa Errol Spence...
Kenapa Errol Spence Jr Jagokan Chris Eubank Jr dalam Duel Panas Lawan Conor Benn?
5 jam yang lalu
HUT ke-95 PSSI: Erick...
HUT ke-95 PSSI: Erick Thohir Ingin Cetak Sejarah Baru Sepak Bola Indonesia
5 jam yang lalu
Kejurnas Piala Ketua...
Kejurnas Piala Ketua Umum FORKI III Digelar Mei 2025
6 jam yang lalu
Marc Marquez Ancaman...
Marc Marquez Ancaman Nyata Francesco Bagnaia Jelang MotoGP Spanyol 2025
8 jam yang lalu
Apakah Timnas Indonesia...
Apakah Timnas Indonesia U-17 Diperkuat Pemain Naturalisasi Baru di Piala Dunia U-17 2025?
9 jam yang lalu
Infografis
Penampakan Jet Tempur...
Penampakan Jet Tempur 3 Mesin Tanpa Ekor Milik China Bikin Heboh
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved