Heitinga terkejut Rio Ferdinand dicoret

Rabu, 06 Juni 2012 - 02:29 WIB
Heitinga terkejut Rio...
Heitinga terkejut Rio Ferdinand dicoret
A A A
Sindonews.com - Johnny Heitinga mengaku terkejut atas dicoretnya Rio Ferdinand dari skuad Inggris. Meski Ferdinand tidak lagi muda, namun Heitinga dan beberapa penggawa Belanda lainnya mengganggap Rio masih menjadi salah satu bek terbaik di dunia.

Pelatih Inggris Roy Hodgson yang mengaku bahwa tidak dipanggilnya Rio murni atas alasan profesional. Rio tidak bisa bersaing dengan sejumlah bek lain, seperti Gary Cahill, John Terry, Joleon Lescott, Ashley Cole dan Leighton Baines. Tapi saat Cahill dipastikan tidak bisa dibawa ke Polandia-Ukraina karena cedera, Hodgson tetap tidak memanggil Rio dan justru memilih bek muda Liverpool, Martin Kelly.

"Ya saya cukup terkejut, apalagi teman setim saya di Everton Phil Jagielka menampilkan performa yang baik dalam menjaga pertahanan. Tapi terserah siapa yang akan mengisi bek tengah untuk Inggris," tambah Heitinga seperti dilansitr Thesun.co.uk.

Dia menambahkan walaupun ia sempat terkejut, namun dirinya tetap berharap Inggris dapat memberikan permainan yang terbaik di Piala Eropa 2012 nanti. Hal senada juga diungkapkan bintang Tottenham Hotspur Rafael van der Vaart terkait dengan tidak dipanggilnya Ferdinand.

"Itu mengejutkan saya karena saya pikir dia (Rio Ferdinand) adalah masih salah satu pemain terbaik di Inggris dan mungkin di dunia. Tentu saja, ia sedikit lebih tua sekarang, tapi saya rasa ia masih cocok dan segar dan ia bermain baik untuk Manchester United," ungkap van der Vaart.

Tim Nasional Inggris juga dipastikan akan kehilangan Gareth Barry, Frank Lampard, Jack Wilshere, Kyle Walker dan Darren Bent. "Sekarang semua terserah semangat tim karena pemain utama tidak berada di skuad, mudah-mudahan pemain lain bisa menggantikan. Untuk menang, diperlukan semangat tim, Anda hanya dapat berhasil jika bekerja keras dan selalu ada untuk yang lain," tambah Heitinga.
(aww)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8208 seconds (0.1#10.140)