Menguji skema bermain Timnas Garuda

Selasa, 13 November 2012 - 23:19 WIB
Menguji skema bermain...
Menguji skema bermain Timnas Garuda
A A A
Sindonews.com - Tim nasional (timnas) Indonesia tidak mau menganggap main-main uji coba kontra Timor Leste di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, besok sore. Pelatih Nil Maizar menilai laga kontra Timor Leste laga penting seperti di Piala AFF 2012 pada 24 November - 22 Desember mendatang.

Persiapan yang sungguh-sungguh dan menginstruksi pemain untuk bermain sepenuh hati adalah cara Nil memandang partai persahabatan kontra Timor Leste. Mantan pelatih Semen Padang (SP) tersebut berharap, saat melawan Timor Leste, pasukannya bermain seperti berhadapan dengan Malaysia, Laos, dan Singapura di Grup B.

Menyimulasikan laga uji coba kontra Timor Leste, seperti partai penting jadi hal yang diinginkan Nil. Untuk bisa memaksimalkan laga uji coba di detik-detik akhir dimulainya pertarungan di Malaysia, pelatih berusia 42 tahun ini pun meminta seluruh pemainnya untuk bermain maksimal dan tidak boleh sedikitpun menganggap remeh lawan.

"Yang harus kami sampaikan kepada pemain adalah, tidak boleh ada semacam menganggap remeh lawan atau menganggap enteng lawan. Karena yang seharusnya dan wajib kami lakukan adalah mengeluarkan permainan yang sungguh-sungguh saat bertemu Timor Leste, besok," ungkap Nil, usai memimpin latihan rutin timnas di SUGBK, Jakarta, Selasa (13/11).

"Pertandingan uji coba kontra Timor Leste akan kami lakukan untuk menyimulasikan bagaimana cara bermain kami di AFF nanti. Kami ingin pertandingan uji coba dengan Timor Leste, diibaratkan seperti kami berhadapan dengan Laos, Malaysia, dan juga Singapura," sambung Nil.

Walau berharap para pemainnya bisa maksimal dalam pertandingan kontra Timor Leste, Nil cenderung enggan menjelaskan seperti apa strategi yang akan diturunkannya nanti. Pemain yang sempat menjalani kursus kepelatihan di Jerman tersebut hanya menyatakan, jika dirinya akan memainkan pemain-pemain yang siap saja.

Demi mendapatkan gambaran secara maksimal jelang laga persahabatan dengan Timor Leste, Nil ingin apa yang dipersiapkan para pemainnya benar-benar menggambarkan apa yang mereka lakukan selama di Malaysia nanti. Pola makan, tidur, semuanya disesuaikan dengan apa yang rencananya dilakukan di Negeri Jiran.

"Kalau starting eleven dalam laga uji coba nanti, itu nanti saja sebelum pertandingan. Tapi untuk soal persiapan, mulai hari ini sudah mulai kami rancang dengan baik. Waktu makan malam, jam tidur, semuanya disesuaikan dengan apa yang akan kami lakukan di Malaysia nanti," papar Nil.

Perkiraan Pemain:

Indonesia (4-4-2);
Endra Prasetya; Wahyu Wijiastanto, Handi Ramdham, Arthur Irawan, Novan Setya; Taufiq, Elie Aiboy, Oktovianus 'Okto' Maniani, Vendry Mofu; Bambang 'Bepe' Pamungkas, Irfan Bachdim
Pelatih ; Nilmaizar

Timor Leste (4-4-2);
Emerson; Raul, Diogo, Rocha, Jeca Sarmento; Eusebio de Almeida, Jesse Pinto, Helber, Boavida Olegario; Murilo, Chiquito
Pelatih ; Emerson Alcântara
(aww)
Berita Terkait
Real Madrid vs Juventus:...
Real Madrid vs Juventus: Lumat Bianconeri, Los Blancos Kembali ke Jalur Menang
Usai Tikam Man City,...
Usai Tikam Man City, Liverpool Dibantai Strasbourg di Anfield: Reaksi Klopp Mengejutkan
Drama Enam Gol, Duel...
Drama Enam Gol, Duel Turki-Kroasia Berakhir Tanpa Pemenang
Preview Prancis vs Finlandia:...
Preview Prancis vs Finlandia: Sudahi Polemik Thuram!
Chelsea Dibantai Arsenal,...
Chelsea Dibantai Arsenal, Thomas Tuchel Panik Minta Striker Tambahan
Thomas Doll Belum Beruntung...
Thomas Doll Belum Beruntung Bisa Reuni dengan Borussia Dortmund di Indonesia
Berita Terkini
Meski Moncongbulo FC...
Meski Moncongbulo FC Mundur, FFI: Futsal Nation Cup 2025 Tetap Sesuai Jadwal
2 jam yang lalu
4 Pemain Timnas Indonesia...
4 Pemain Timnas Indonesia yang Cedera saat Membela Klubnya
4 jam yang lalu
Mengapa Duel Islam Makhachev...
Mengapa Duel Islam Makhachev vs Belal Muhammad Tidak Akan Pernah Terjadi?
5 jam yang lalu
Venezia Lolos dari Jeratan...
Venezia Lolos dari Jeratan Degradasi Liga Italia? Jay Idzes: Kami Harus Percaya!
6 jam yang lalu
Rapat Anggota Tahunan...
Rapat Anggota Tahunan NOC Indonesia 2025, Raja Sapta Oktohari: Momen Perkuat Komitmen
6 jam yang lalu
Mitos Atau Fakta, Final...
Mitos Atau Fakta, Final Liga Champions di Kota Muenchen Lahirkan Juara Baru?
7 jam yang lalu
Infografis
Prediksi 26 Pemain Timnas...
Prediksi 26 Pemain Timnas Indonesia Dipanggil Patrick Kluivert
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved