Hadapi Milan, Juve parkir Pirlo

Rabu, 09 Januari 2013 - 14:48 WIB
Hadapi Milan, Juve parkir Pirlo
Hadapi Milan, Juve parkir Pirlo
A A A
Sindonews.com – Pelatih Juventus Antonio Conte berencana untuk melakukan rotasi pemain ketika timnya menjamu AC Milan di babak perempat final Coppa Italia yang berlangsung di Stadion Juventus, Kamis (10/1/2013) dinihari WIB. Salah satu pemain yang akan diistirahatkan Conte adalah gelandang pengatur serangan Andrea Pirlo.

“Akan ada rotasi. Luca Marrone akan bermain di posisi Pirlo. Saya ingin melihat bagaimana penampilannya. Marrone mewakili pemain sekarang dan masa depan. Saya ingin melihatnya berkembang,” ujar Conte seperti dikutip goal, Kamis (10/1/2013).

Conte sepertinya tidak peduli meski lawan yang dihadapinya nanti adalah Milan. Ia menilai Coppa Italia menjadi kesempatan baginya untuk mencoba beberapa pemain yang jarang dimainkannya.

“Coppa Italia memberikan saya kesempatan memainkan pemain yang jarang bermain musim ini. Ini ujian berat tapi ini memberikan saya penilaian terhadap perkembangan pemain saya,”jelasnya.

Pemain lain yang akan absen adalah Claudio Marchisio yang mengalami cedera. Striker Mirko Vucinic masih belum dipastikan akan dimainkan karena ia dikabarkan sempat mengalami cedera engkel. “Cedera Marchisio untungnya hanya mengalami lecet. Dia harus beristirahat selama beberapa hari ke depan. Saya senang cederanya tidak serius.”

Menghadapi Milan, Juve berbekal modal kurang bagus setelah dikalahkan Sampdoria di Seri A pekan lalu. Conte berharap kekalahan atas Sampdoria yang ketika itu hanya bermain 10 pemain tidak terjadi lagi di pertandingan menghadapi Milan.

“Kami tidak seharusnya mengakhiri pertandingan dengan kekalahan ketika kami bermain lengkap melawan 10 pemain. Kami seharusnya menang.

Perkiraan pemain

Juventus (3-5-2)

Storari

Barzagli, Bonucci, Caceres

L'steiner, Vidal, Pirlo, Pogba, Peluso

Vucinic, Giovinco

AC Milan (4-3-1-2)

Amelia

De Sciglio, Mexes, Acerbi, Constant

Montolivo, Ambrosini, Emanuelson

Boateng

Bojan, El Shaarawy
(aww)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7642 seconds (0.1#10.140)
pixels