PSCS resmi ikat Mbonje-Abong

Sabtu, 12 Januari 2013 - 14:43 WIB
PSCS resmi ikat Mbonje-Abong
PSCS resmi ikat Mbonje-Abong
A A A
Sindonews.com - PSCS Cilacap secara resmi telah mendapatkan dua pemain Kamerun, Ercik Mbonje dan Wong Abong pada musim depan. Keduanya siap dimainkan pada laga perdana Grup II Divisi Utama PT Liga Indonesia (Liga) kontra PSIS Semarang, Minggu, 27 Januari 2013 di Stadion Jatidiri Semarang.

Pelatih PSCS Cilacap Gatot Barnowo mengatakan, skuad PSCS season 2013 berjumlah 23 pemain, tiga di antara pemain asing. Dua dari pemain impor, sudah deal dengan manajemen sehingga siap dimainkan di laga perdana PSCS di Semarang. "Ercik Mbonje dan Wong Abong sudah deal dengan kami. Intinya siap dimainkan sejak laga perdana," katanya, Sabtu (12/1/2013).

Erick Mbonje sebelumnya membela PSIR Rembang. Sedangkan Wong Abong sebelumnya berkiprah di Liga Hongkong. "Jadi untuk Abong, benar-benar fresh graduated di liga Indonesia. Sebelumya Abong bermain di Liga Super Hongkong. Kami percaya kualitasnya," jelas Gatot.

Menurut dia, saat ini masih ada satu pemain asing lagi dalam tahap negoisasi kontrak dengan manajemen. Dia adalah Anderson yang musim lalu membela Mitra Kukar. "Negoisasi (dengan Anderson) masih berlangsung dan hampir pasti deal. Persentasenya (bergabung dengan PSCS) besar sekali, lebih dari 95 persen deal. Jadi musim 2013 ini, PSCS bermaterikan 3 pemain asing," ungkapnya.

Gatot mengakui jumlah pemain yang dimiliki 23 pemain dianggap sudah cukup untuk mengarungi kompetisi musim depan. Namun, jika manajemen masih ingin ada penambahan pemain lagi, Gatot meminta kualitasnya harus berada di atas rata-rata pemain yang sudah resmi milik PSCS.

"Sepertinya sudah tidak nambah pemain lagi, 23 pemain sudah cukup. Kalau ada penambahan lagi, ya harus bagus kualitasnya. Setidaknya di atas pemain yang sudah ada sekarang," kata Mantan Pelatih Persibas Banyumas.
(akr)
Berita Terkait
Hasil Liga 2: Dipermalukan...
Hasil Liga 2: Dipermalukan 10 Pemain PSCS Cilacap, Persis Solo Tetap Lolos 8 Besar
Hasil Liga 2 2021/2022:...
Hasil Liga 2 2021/2022: Klub Atta Halilintar Susah Payah Amankan 3 Angka Lawan PSCS Cilacap
Hasil AHHA PS Pati FC...
Hasil AHHA PS Pati FC vs PSCS Cilacap: Laskar Nusakambangan Menang 2-1
Timnas Indonesia dan...
Timnas Indonesia dan Shin Tae-yong Sudah Klop, CEO PSCS Cilacap: Tinggal Tunggu Hasilnya
Terdengar Suara Ledakan,...
Terdengar Suara Ledakan, Ini Foto-foto Penampakan Kebakaran Kilang Minyak Cilacap
Kebakaran Kilang Pertamina...
Kebakaran Kilang Pertamina Cilacap Berhasil Dipadamkan
Berita Terkini
George Kambosos Kalahkan...
George Kambosos Kalahkan Daud Yordan jika Mau Tantang Juara IBF
1 jam yang lalu
Ganda Putra Indonesia...
Ganda Putra Indonesia Tembus Final All England, Jaga Tradisi Juara
2 jam yang lalu
Market Value Timnas...
Market Value Timnas Indonesia Nomor 3 di Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
6 jam yang lalu
Yamaha Umumkan Skuad...
Yamaha Umumkan Skuad Gahar 2025: Siap Dominasi Lintasan Balap Nasional dan Asia!
10 jam yang lalu
Hasil All England 2025:...
Hasil All England 2025: Sabar/Reza Melaju ke Semifinal!
10 jam yang lalu
Marc Marquez Beri Semangat...
Marc Marquez Beri Semangat untuk Jorge Martin yang Cedera: Kami Merindukanmu di Lintasan!
11 jam yang lalu
Infografis
Jadwal Resmi Libur Sekolah...
Jadwal Resmi Libur Sekolah Selama Bulan Ramadan 2025
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved