Praveen/Vita lolos babak kualifikasi Malaysia Open
A
A
A
Sindonews.com - Pasangan ganda campuran Indonesia Praveen Jordan/Vita Marissa berhasil lolos dari babak kualifikasi Malaysia Open Super Series 2013 usai mengalahkan pasangan tuan rumah Mohd Razif Abdul Latif/Chong Sook Chin dalam dua gim langsung 21-14 dan 21-15. Menanggapi kemenangan ini Vita merasa telah tampil baik dan mengerti karakter rekannya yang menjadi kunci kemenangan timnya.
“Kami merasa tampil lebih baik di kualifikasi kali ini jika dibanding di Korea kemarin, mungkin saya dan Praveen sudah saling mengerti karakter permainan masing-masing” ungkap Vita seperti dilansir situs resmi Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI), Selasa (15/1/2013).
Pada babak selanjutnya, pasangan Indonesia ini akan mengahadapi pemain India, Tarun Kona/Ashwini Ponnappa yang akan berlangsung Rabu 16 Januari 2013 besok. "Pada pertandingan besok kami akan bermain maksimal dan tanpa beban. Persiapan kami kurang dan tidak didampingi pelatih serta Praveen masih belum banyak pengalaman” tambah Vita.
Praveen/Vita merupakan satu-satunya wakil yang lolos dari babak kualifikasi. Pasangan Alvent Yulianto Chandra/Rizki Amelia Pradipta, Andre Kurniawan Tedjono serta pasangan ganda putra Bona Septano/Afiat Yuris Wirawan gagal menembus babak utama.
“Kami merasa tampil lebih baik di kualifikasi kali ini jika dibanding di Korea kemarin, mungkin saya dan Praveen sudah saling mengerti karakter permainan masing-masing” ungkap Vita seperti dilansir situs resmi Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI), Selasa (15/1/2013).
Pada babak selanjutnya, pasangan Indonesia ini akan mengahadapi pemain India, Tarun Kona/Ashwini Ponnappa yang akan berlangsung Rabu 16 Januari 2013 besok. "Pada pertandingan besok kami akan bermain maksimal dan tanpa beban. Persiapan kami kurang dan tidak didampingi pelatih serta Praveen masih belum banyak pengalaman” tambah Vita.
Praveen/Vita merupakan satu-satunya wakil yang lolos dari babak kualifikasi. Pasangan Alvent Yulianto Chandra/Rizki Amelia Pradipta, Andre Kurniawan Tedjono serta pasangan ganda putra Bona Septano/Afiat Yuris Wirawan gagal menembus babak utama.
(akr)