AS Roma krisis pelatih

Senin, 04 Februari 2013 - 09:51 WIB
AS Roma krisis pelatih
AS Roma krisis pelatih
A A A
Sindonews.com - Petualangan Zdenek Zeman bersama AS Roma berlangsung sangat singkat.Akibat kekalahan memalukan 2-4 dari Cagliari pada pertandingan Jumat (1/2),nakhoda senior asal Republik Ceko itu terpaksa mendapatkan surat pemecatan dari manajemen Il Lupo.

Pemecatan diambil setelah Trigoria (markas Roma) didatangi sekitar 500 suporter garis keras.Orang-orang yang marah itu menggelar demonstrasi besarbesaran untuk mendesak manajemen menyelesaikan masalah yang sedang terjadi.Mereka kecewa karena dalam tujuh pertandingan terkini,Serigala-SerigalaIbu Kota Italia itu menelan 4 kekalahan,2 hasil imbang,dan 1 kemenangan.

Mendengar aspirasi Romanisti,para petinggi klub,seperti Direktur Umum Franco Baldini, Direktur Olahraga Walter Sabatini,Direktur Eksekutif Italo Zanzi,dan serta Presiden James Pallota sepakat menghentikan kerja sama dengan pelatih paling tua di Seri A 2012/2013 itu.Mereka sepakat,posisi Zeman untuk sementara akan diserahkan kepada Asisten Pelatih Aurelio Andreazzoli hingga ditemukannya pelatih permanen.

“Inilah adalah keputusan yang bisa kami buat.Kami memutuskan mencabut status kepelatihan Zeman.Kami sudah selesai mengevaluasi situasi saat ini.Akhirnya, kami sepakat menyerahkan tanggung jawab kepelatihan kepada asisten pelatih.Dia adalah sosok yang kami percayai untuk melanjutkan tugas Zeman,”ujar Baldini, dikutip Football Italia. Di bawah naungan Zeman,Roma memiliki rekor yang sangat memprihatinkan.Dari 23 penampilan Seri A,dia hanya mampu memberikan 10 kemenangan,4 hasil imbang,dan 9 kekalahan.

Meski masih memiliki kesempatan melaju ke final Coppa Italia,kekalahan 2-4 dari Cagliari tampaknya membuat tifosi tidak lagi memiliki kesabaran terhadap Zeman. Akibatnya, Andreazzoli akan diberi tugas sementara hingga Roma memutuskan pelatih tetap yang akan menangani Francesco Totti dkk hingga akhir musim.

“Andreazzoli adalah pelatih sepak bola profesional.Dia memiliki hubungan yang sangat kuat dengan Roma.Dia mengetahui kemampuan para pemain.Para pemain juga sangat menghargainya.Karena itu,kami yakin dengan tim ini.Kami dan akan terus berjuang untuk mendapatkan sisa poin yang ada,”ungkap Zanzi,dilansir Fox Sports. Setelah pemecatan Zeman,sejumlah isu langsung bermunculan.

Kabarnya,Laurent Blanc menjadi kandidat kuat untuk menjadi nakhoda Roma.Mantan nakhoda Girondins Bordeaux dan timnas Prancis itu dianggap cocok melatih tim seperti Roma. Pasalnya,Blanc pernah merumput di Seri A bersama Inter Milan.Selain Blanc,nama Luis Enrique Martinez,Vincenzo Montella, serta Cesare Prandelli juga kembali masuk dalam bursa calon pengganti Zeman.Tiga sosok itu pernah menjadi pelatih Roma.

“Saya meminta maaf kepada seluruh komponen tim dan suporter atas hasil-hasil buruk Roma.Saya sebenarnya sudah mencoba untuk memberikan yang terbaik. Namun,hasilnya memang sangat mengecewakan.Kini,saya hanya bisa berharap agar pelatih pengganti saya nantinya bisa membawa Roma ke arah yang lebih baik,”pungkas Zeman.
(wbs)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.3847 seconds (0.1#10.140)