Monreal: Malaga selalu di hati

Senin, 04 Februari 2013 - 13:57 WIB
Monreal: Malaga selalu...
Monreal: Malaga selalu di hati
A A A
Sindonews.com - Pemain bertahan yang baru didatangkan Arsenal Ignacio Monreal mengucapkan terima kasih kepada kepada Malaga karena telah memberikan satu setengah tahun yang hebat dalam karirnya. Pemain berusia 26 tahun yang telah hijrah ke The Gunners pada hari terakhir jendela transfer Januari ini juga berterima kasih kepada fans Los Boquerones atas dukungannya selama 18 bulan di Estadio La Rosaleda.

"Kepindahan saya terjadi dengan sangat cepat. Saya tidak punya kesempatan untuk mengucapkan selamat tinggal kepada para fans dan rekan-rekan setim saya," terang Monreal yang merumput di Emirates Stadium dengan biaya transfer senilai 9,3 juta euro seperti dilansir Football-Espana, Senin (4/2/2013).

"Saya berterima kasih kepada semua orang untuk satu setengah tahun yang luar biasa, sambutan, dan perawatan yang diberikan klub kepada saya. Orang-orang di sini sangat peduli kepada saya dan saya tidak bisa pergi tanpa mengucapkan selamat tinggal. Saya berharap semua yang terbaik untuk Malaga. Klub ini akan selalu ada di hati saya," pungkas pria berusia 26 tahun tersebut.

Monreal sendiri dikabarkan akan mendapat kontrak selama 4,5 tahun dengan gaji 70 ribu per pekan. Dengan ini maka Monreal dipastikan menjadi pemain Spanyol kedua setelah Santi Carzola yang sudah lebih dulu bergabung dengan skuad asuhan Arsene Wenger pada bura transfer musim panas lalu.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8513 seconds (0.1#10.140)