Nascar akan perbaiki standar keselamatan

Minggu, 24 Februari 2013 - 15:02 WIB
Nascar akan perbaiki standar keselamatan
Nascar akan perbaiki standar keselamatan
A A A
Sindonews.com - Wakil Presiden Nascar, Steve O'Donnell mengaku akan memperbaiki standar keselamatan dan bahkan seluruh pejabat akan mengevaluasi kejadian tragis yang menimpa penonton saat menyaksikan balapan di Daytona International Speedway. Sebelumnya balapan Nascar di Daytona International Speedway berubah menjadi bencana setelah kecelakaan yang terjadi di lap terakhir telah memakan korban 30 orang penonton akibat terkena puing-puing pecahan dari mobil tersebut menghantam tribun penonton.

"Kami sangat yakin bahwa kami akan siap untuk menggelar acara balapan Daytona 500. Terkait insiden ini, kami akan melakukan review menyeluruh dan bekerja sama dengan pejabat lintasan untuk mempelajari apa yang kami bisa terapkan untuk masa depan," kata O'Donnell seperti dilansir ESPN, Minggu (24/2/2013).

Meski begitu, O'Donnell tetap yakin bahwa balapan Daytona 500 sprint race cup akan berjalan dengan baik setelah pihaknya sudah mulai melakukan perbaikan pagar serta bangku penonton yang mengalami kerusakan dalam kejadian tersebut. "Kami akan mempelajari dengan baik kejadian ini. Kami pun telah mulai memperbaiki pagar yang mengalami kerusakan, karena keselamatan para penggemar adalah hal yang terpenting dan kami akan melakukannya dengan sebaik mungkin," tambah O'Donnell.

Sebagaimana diberitakan sebelumnya, kecelakan yang terjadi di Daytona International Speedway berawal ketika mobil yang dikendarai pembalap rookie Kyle Larson melayang dan menabrak pagar penghalang sehingga membuat tabrakan dengan mobil lain tidak terhindarkan dan serpihan pecahan mobil mulai dari kaca dan ban mendarat di bangku penonton.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6452 seconds (0.1#10.140)