Wigan Prioritaskan Liga Premier

Senin, 04 Maret 2013 - 14:23 WIB
Wigan Prioritaskan Liga...
Wigan Prioritaskan Liga Premier
A A A
Sindonews.com - Wigan Athletic akan tampil pada laga perempat final piala FA melawan Everton Sabtu (9/3/2013) akhir pekan ini. Namun pelatih Wigan, Roberto Martinez tidak akan memprioritaskan pertandingan tersebut. Dirinya lebih memilih untuk fokus ke Liga Premier Inggris.

"Bisa sukses di Piala FA adalah sesuatu yang sangat kami inginkan. Tapi itu tidak akan kami biarkan mengganggu prioritas kami di liga," ujarnya seperti dilansir mirror.co.uk, Senin (4/3/2013).

Lebih lanjut, pelatih asal Spanyol itu menuturkan akan menurunkan pemain muda saat bertemu Everton dan mengistirahatkan pemain senior agar bisa tetap bugar untuk tampil di Liga Inggris.

"Piala FA memberikan kami kesempatan untuk membuat perubahan untuk menemukan siapa yang pantas berada di tim dan mengembangkan kompetisi antar pemain. Mereka yang bermain di Piala FA mempunyai kesempatan untuk menunjukan kemampuan mereka," lanjutnya.

Apa yang dilakukan Roberto Martinez itu memang cukup beralasan. Pasalnya, seusai digebuk Liverpool 4-0 Sabtu (2/3/2013) akhir pekan lalu, The Latics -julukan Wigan- kini terdampar di peringkat 17 klasemen sementara Liga Premier Inggris dengan 24 poin. Kondisi tersebut memaksa mereka harus bekerja keras agar bisa bertahan di Liga Premier musim depan.
(aww)
Berita Terkait
Elkan Baggott Tampil...
Elkan Baggott Tampil Penuh, Bristol Rovers Tumbang Lawan Wigan Athletic
Dikontrak 3,5 Tahun,...
Dikontrak 3,5 Tahun, Kolo Toure Dipecat Wigan Athletic Setelah 2 Bulan Melatih
Kepindahan Vinales ke...
Kepindahan Vinales ke Aprilia seperti Cristiano Ronaldo ke Wigan
Mantan Pemain Wigan...
Mantan Pemain Wigan Buka Aib Wayne Rooney dan Steven Gerrard
Athletic Bilbao Yakin...
Athletic Bilbao Yakin Bisa Kembali Lukai Barcelona
Susunan Pemain Athletic...
Susunan Pemain Athletic Bilbao vs Atletico Madrid
Berita Terkini
Momen George Foreman...
Momen George Foreman Habisi 5 Petinju Brutal dalam Satu Malam
44 menit yang lalu
Pemain Timnas Indonesia...
Pemain Timnas Indonesia Eliano Reijnders Masuk Radar Transfer Selangor FC
54 menit yang lalu
Calvin Verdonk Tutup...
Calvin Verdonk Tutup Pintu Main di Liga Inggris, Bundesliga Jadi Alternatif Jelang Usia Kepala 3
3 jam yang lalu
Kekalahan Islam Makhachev...
Kekalahan Islam Makhachev yang Menodai Rekor Tak Terkalahkan
4 jam yang lalu
Ben Whittaker Akhiri...
Ben Whittaker Akhiri Kisah Liam Cameron di Ronde Kedua
4 jam yang lalu
Hasil Liga Inggris:...
Hasil Liga Inggris: Manchester United Selamat dari Degradasi, Leicester City Turun ke Championship
5 jam yang lalu
Infografis
Liga Champions Mengusung...
Liga Champions Mengusung Format Baru Tanpa Fase Grup
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved