PSSI janji lunasi gaji pemain

Senin, 08 April 2013 - 12:27 WIB
PSSI janji lunasi gaji...
PSSI janji lunasi gaji pemain
A A A
Sindonews.com - PSSI belum bisa memastikan kapan pelunasan gaji pemain oleh klub-klub baik IPL maupun ISL akan segera diselesaikan. Namun PSSI berjanji akan segera melunasi permasalahan tersebut.

"PSSI segera melunasi utang pada pihak ke-3. Termasuk dengan pelatih Timnas dan jajarannya," ujar Wakil Ketua Umum PSSI La Nyalla Mattalitti seperti dikutip sport+.

Tak hanya yang berkaitan langsung dengan PSSI, gaji para wasit yang memimpin laga Indonesia Premier League (IPL) juga bakal diselesaikan PSSI. Diperkirakan, buat menyelesaikan berbagai masalah administrasi itu, PSSI butuh dana Rp 25 miliar lebih.

Sebab, bukan hanya denganpelatih timnas dan wasit IPL, PSSI dikabarkan juga punya utang ke beberapa hotel yang pernah dipakai timnas buat menginap.

"Itu seharusnya tanggung jawab PT Liga Prima Indonesia Sportindo (LPIS) selaku operator IPL. Tapi, kini semua sudah 1 yurisdiksi. Jadi, semua akan kami selesaikan," tandas La Nyalla.

"Kami akan kumpulkan data-datanya dan segera kami selesaikan. Ini bukan masalah nilai. Ini bicara komitmen," sambung La Nyalla.

Menurut rencana, penyelesaian masalah-masalah itu akan dibahas dalam rapat Exco PSSI yang akan berlangsung pada 8-10 April 2013.

"Semua akan kami tuntaskan. Bukan masalah administrasi saja, tapi semuanya," pungkas La Nyalla.
(wbs)
Berita Terkait
Gaji Pemain Barcelona...
Gaji Pemain Barcelona Terancam Dipotong Sepihak
Pemain dengan Gaji Tertinggi...
Pemain dengan Gaji Tertinggi Liga Spanyol 2024/2024: Duo Barcelona Tumbangkan Kylian Mbappe
Dihukum FIFA, PSM Makassar...
Dihukum FIFA, PSM Makassar Terancam Absen di Liga 1 2021
Ingin Gaji Setara Ronaldo,...
Ingin Gaji Setara Ronaldo, Liverpool Berat Perpanjang Kontrak Mohamed Salah
10 Pemain dengan Gaji...
10 Pemain dengan Gaji Tertinggi di Arsenal
FK Senica Beri Harapan...
FK Senica Beri Harapan Palsu, Pelatih: Janji Lunasi Gaji Tidak Ditepati
Berita Terkini
Menang KO, Happy Ending...
Menang KO, Happy Ending Eks 3 Kali Juara Dunia Sergey Kovalev setelah 16 Tahun Berkarier
1 jam yang lalu
3 Calon Lawan Gervonta...
3 Calon Lawan Gervonta Davis: Dendam Lama hingga Duel Juara Tak Terkalahkan
1 jam yang lalu
Hari Kedua JSSL Singapore...
Hari Kedua JSSL Singapore 7s: Tim U-12 Sapu Bersih Kemenangan dan U-14 Teror Pemuncak Klasemen!
9 jam yang lalu
6 Petarung UFC Terkena...
6 Petarung UFC Terkena Skorsing Medis: Michael Chandler 60 Hari, Alexander Volkanovski 45 Hari!
14 jam yang lalu
Misteri Keyakinan Alex...
Misteri Keyakinan Alex Pereira: Perjalanan Spiritual di Balik Oktagon, Benarkah Mualaf?
14 jam yang lalu
Biodata dan Agama Oleksandr...
Biodata dan Agama Oleksandr Gvozdyk, Petinju Ukraina Penantang Anthony Hollaway yang Menggemparkan
15 jam yang lalu
Infografis
Megawati Hangestri,...
Megawati Hangestri, Pemain Voli Putri Terbaik Dunia 2025
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved