Bahrain pertimbangkan gelar balapan malam

Senin, 22 April 2013 - 19:37 WIB
Bahrain pertimbangkan...
Bahrain pertimbangkan gelar balapan malam
A A A
Sindonews.com - Musim 2014 balapan GP Bahrain akan memasuki musim ke-10. Untuk itu, pihak penyelenggara akan melakukan suatu teroboson, kemungkinan mereka akan menggelar balapan di malam hari.
Namun, hingga kini belum ada kepastian tentang teroboson yang akan dihelat di GP Bahrain pada 2014 mendatang. Tapi, Chairman GP Bahrain, Zayed Al Zayani mengungkapkan jika semua kemungkinan masih ada termasuk menggelar night race.
"Kami membuka semua kemungkinan. Sebuah balapan malam bisa saja menjadi salah satu, tapi bukan satu-satunya," kata Zayani seperti dilansir Autosport, Senin (22/4).
Bahrain mulai menggelar ajang jet darat ini pada 2004 lalu, saat itu Michael Schumacher muncul sebagai juara. Namun, pada 2011 balapan ditunda karena masalah keamanan.
"Itu akan menjadi balapan ke-10 kami dan menjadi ulang tahun ke-10 kami, jadi kami ingin memberikan sesuatu yang berbeda. Tapi berbeda bukan berarti kami pasti menggelar balapan malam. Ada keuntungan dan kerugian dan semua kemungkinannya terbuka," sambungnya.
Selain itu, pihak penyelenggara juga tengah berupaya untuk menjadikan GP bahrain menjadi balapan pembuka musim depan. Namun, sejauh ini masih belum dipastikan akan menjadi seri ke berapa Bahrain di musim depan.
"Kami siap. Kami pernah menjadi balapan pertama sebelumnya, kami juga pernah menjadi balapan ketiga dan keempat. Tapi masih prematur untuk mengatakan di mana kami akan berada. Kami akan mengetahuinya mungkin di antara Juli dan September atau Oktober. Kami juga akan senang menyambut tim untuk melakukan tes. Tapi pada akhirnya keputusan itu ada di tangan mereka, bukan kami," papar Zayani.
(dka)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0982 seconds (0.1#10.140)