Diaz: Saya masih belum tamat

Jum'at, 26 April 2013 - 22:52 WIB
Diaz: Saya masih belum...
Diaz: Saya masih belum tamat
A A A
Sindonews.com - Usia yang sudah memasuki 33 tahun, tidak membuat petinju kelas welter Meksiko yang bermukim di Amerika Serikat, Julio Diaz, merasa sudah habis kemampuannya di dalam ring. Bahkan, pemilik julukan The Kidd tersebut mencoba untuk menjungkirkan prediksi para pengamat tinju dunia, yang menyebutkan dirinya sudah habis.

Diaz akan mencoba membuktikan bahwa dirinya masih tangguh ketika dia berhadapan dengan petinju asal Inggris, Amir Khan, pada akhir pekan ini. "Saya mengambil istirahat, bersantai sejenak, setelah itu kembali bersiap, dan perlahan tapi pasti saya datang kembali. Semua orang bilang saya sudah tamat, saya tidak bisa bertinju lagi," terang Diaz.

Mengenai Khan, Diaz menuturkan bahwa petinju berusia 26 tahun itu merupakan petinju yang kuat, dan masih lapar kemenangan. "Dia berhati singa. Saya harus menerobos hatinya dan menyakitinya. Ada banyak hambatan di depan saya dalam laga ini, tapi saya telah kembali sekarang, saya bugar dan kalian akan menyaksikannya. Khan adalah tiket saya. Saya akan mendapatkannya."

Dalam menyambut laga melawan Khan itu, Diaz memiliki modal 40 kemenangan (29KO), tujuh kali kalah, dan satu kali imbang. Pertarungan terakhirnya sendiri, berakhir imbang, yakni ketika berhadapan dengan Shawn Porter pada 15 Desember 2012.
(nug)
Berita Terkait
Tinju Kelas Welter Membusuk,...
Tinju Kelas Welter Membusuk, Juara Dunia Takut Bertarung
Mampukah Israil Madrimov...
Mampukah Israil Madrimov Guncang Jagat Tinju Kelas Welter Super?
Adrien Broner Tuntut...
Adrien Broner Tuntut Al Haymon Rp153 M Demi Tarung Lagi
Mayweather Tantang Jake...
Mayweather Tantang Jake Paul Bertarung Tinju Kelas Welter Super
10 Petinju Terbaik Kelas...
10 Petinju Terbaik Kelas Welter Super Sepanjang Masa
Pukul KO Lawan setelah...
Pukul KO Lawan setelah Bel Ronde 8 Berakhir Berbunyi, Paddy Donovan Didiskualifikasi
Berita Terkini
6 Petarung UFC Terkena...
6 Petarung UFC Terkena Skorsing Medis: Michael Chandler 60 Hari, Alexander Volkanovski 45 Hari!
26 menit yang lalu
Misteri Keyakinan Alex...
Misteri Keyakinan Alex Pereira: Perjalanan Spiritual di Balik Oktagon, Benarkah Mualaf?
1 jam yang lalu
Biodata dan Agama Oleksandr...
Biodata dan Agama Oleksandr Gvozdyk, Petinju Ukraina Penantang Anthony Hollaway yang Menggemparkan
1 jam yang lalu
Ambisi Nova Arianto...
Ambisi Nova Arianto di Piala Dunia U-17 2025: Bawa Timnas Indonesia U-17 Lolos Fase Gugur!
2 jam yang lalu
Daftar Liga Terbaik...
Daftar Liga Terbaik di Asia dan ASEAN 2025: Arab Saudi Teratas, Indonesia Ditelikung Kamboja!
3 jam yang lalu
Pamer Cincin Mewah,...
Pamer Cincin Mewah, Georgina Rodriguez dan Cristiano Ronaldo Sudah Halal?
3 jam yang lalu
Infografis
Ojol Dipastikan Dapat...
Ojol Dipastikan Dapat Subsidi BBM, Taksi Online Belum Jelas
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved