Tragis, petenis putri Inggris habis
A
A
A
Sindonews.com - Heather Watson nampaknya belum bisa menghilangkan bayang-bayang demam kelenjar yang membuatnya harus kehilangan sejumlah turnamen di musim ini. Pasalnya, dalam pertandingan babak pertama di Prancis Terbuka, petenis Inggris ini harus puas angkat koper usai disingkirkan oleh Stefanie Voegele.
Seperti dilansir The Guardian, Rabu (29/5/2013) dalam pertandingan di lapangan tanah liat, Voegele justru menampilkan permainan agresif. Sebelum akhirnya ia menyingkirkan Watson dengan pertarungan sengit tiga game 6-4, 2-6, 6-4.
Dengan kekalahan ini, maka Inggris belum pernah sekalipun meloloskan petenis putri ke babak kedua sejak pertama kali ikut di Roland Garros pada tahun 2007. Padahal jika dilihat peringkat dunia, Watson lebih unggul delapan peringkat (menduduki 48 di dunia) dari Voegele.
Kemungkinan besar dengan kekalahan ini, Watson akan mengalihkan perhatiannya untuk tampil di lapangan rumput (Wimbledon) Juli mendatang.
Seperti dilansir The Guardian, Rabu (29/5/2013) dalam pertandingan di lapangan tanah liat, Voegele justru menampilkan permainan agresif. Sebelum akhirnya ia menyingkirkan Watson dengan pertarungan sengit tiga game 6-4, 2-6, 6-4.
Dengan kekalahan ini, maka Inggris belum pernah sekalipun meloloskan petenis putri ke babak kedua sejak pertama kali ikut di Roland Garros pada tahun 2007. Padahal jika dilihat peringkat dunia, Watson lebih unggul delapan peringkat (menduduki 48 di dunia) dari Voegele.
Kemungkinan besar dengan kekalahan ini, Watson akan mengalihkan perhatiannya untuk tampil di lapangan rumput (Wimbledon) Juli mendatang.
(nug)