Juara di AS, Gay tatap Kejuaraan Dunia
A
A
A
Sindonews.com - Tyson Gay menjadi yang tercepat di nomor 200 meter putra Kejuaraan Atletik Amerika Serikat, Minggu (23/6/2013) waktu setempat. Keberhasilannya ini membuat Gay semakin optimistis jelang Kejuaraan Dunia di Moskow, Agustus mendatang.
Gay mencatatkan waktu 19,74 detik di nomor ini. Sebelumnya, pada hari Jumat, dia menjadi yang tercepat di nomor 100 meter putra.
"Saya berharap catatan saya di 100 meter bisa sedikit lebih baik. Saya punya cukup waktu untuk memperbaikinya. Catatan di 200 meter merupakan indikasi kebugaran saya. Saya pasti senang jika menang,"kata Gay seperti dilansir Supersport.
Di Kejuaraan Dunia, Gay harus siap bersaing dengan juara Olimpiade, Usain Bolt. Ketika diminta komentarnya soal persaingan dengan atlet Jamaika tersebut, Gay tak mau bicara banyak.
"Saya akan melakukan yang terbaik sayang saya bisa (di Kejuaraan Dunia). Saya tak bisa bicara soal orang lain, tapi saya akan pergi ke sana dan memberikan yang terbaik,"tuturnya.
Gay mencatatkan waktu 19,74 detik di nomor ini. Sebelumnya, pada hari Jumat, dia menjadi yang tercepat di nomor 100 meter putra.
"Saya berharap catatan saya di 100 meter bisa sedikit lebih baik. Saya punya cukup waktu untuk memperbaikinya. Catatan di 200 meter merupakan indikasi kebugaran saya. Saya pasti senang jika menang,"kata Gay seperti dilansir Supersport.
Di Kejuaraan Dunia, Gay harus siap bersaing dengan juara Olimpiade, Usain Bolt. Ketika diminta komentarnya soal persaingan dengan atlet Jamaika tersebut, Gay tak mau bicara banyak.
"Saya akan melakukan yang terbaik sayang saya bisa (di Kejuaraan Dunia). Saya tak bisa bicara soal orang lain, tapi saya akan pergi ke sana dan memberikan yang terbaik,"tuturnya.
(wir)