Maradona tertarik besut skuad Garuda

Minggu, 30 Juni 2013 - 19:34 WIB
Maradona tertarik besut...
Maradona tertarik besut skuad Garuda
A A A
Sindonews.com - Legenda dunia sepak bola, Diego Armando Maradona mengaku tertarik untuk bisa membesut tim nasional Indonesia. Pasalnya bintang Napoli dan Boca Junior itu menilai bila skuad Garuda -julukan timnas Indonesia- mempunyai potensi menjadi tim papan atas dunia.

Skuad Indonesia sendiri saat ini berada diperingkat 170 ranking FIFA, dan hal ini merupakan peringkat terburuk sepak bola Indonesia sepanjang sejarah. Akan tetapi, Maradona menilai bila posisi peringkat tidak mencerminkan kualitas sebuah tim. Pria berusia 52 tahun itu berpendapat jika ditangani serius dan secara profesional, maka kesuksesan akan menghampiri.

"Mungkin bisa jadi saya melatih Indonesia. Sekarang Indonesia sudah punya pelatih, tapi dalam sepakbola apapun bisa terjadi. Kalau ada proyek yang bagus dan serius kenapa tidak," ujar Maradona di Hotel Sultan, Minggu (30/6/2013).

"Saya pernah nonton kualifikasi timnas sepakbola indonesia. Pertandingan yang sangat keras dan indah. Saya tidak bisa menganalisa terlalu dalam, tapi menurut saya Indonesia bisa mencapai level teratas," tutup mantan pemain Boca Junior tersebut.

Semasa aktif sebagai pemain sepak bola, Maradona sukses membawa klub yang dibelanya menjadi juara seperti Boca Junior, Napoli dan Barcelona. Pada level tim nasional, pencetak gol Tangan Tuhan itu berhasil mengantarkan negaranya Argentina, keluar sebagai juara Piala Dunia 1986.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.2712 seconds (0.1#10.140)