Tantangan berat Pirelli

Sabtu, 06 Juli 2013 - 19:18 WIB
Tantangan berat Pirelli
Tantangan berat Pirelli
A A A
Sindonews.com - Para pembalap Formula 1 mengancam akan memboikot Grand Prix Jerman pada akhir pekan jika ada insiden ban, seperti yang terjadi di Silverstone, Inggris.

Para pembalap yang tergabung di asosiasi pembalap Grand Prix (GDPA) mengatakan mereka prihatin dengan insiden di Inggris di mana beberapa ban mobil pecah.

"Jika persoalan ini kembali muncul di Grand Prix Jerman, kami akan segera mengundurkan diri dari lomba," kata pernyataan GDPA.

Insiden ban yang pecah ini dialami enam pembalap di sirkuit Silverstone pada akhir pekan lalu.

Mereka yang mengalami insiden ini adalah pembalap Mercedes Lewis Hamilton, pembalap Ferrari Felipe Massa dan Fernando Alonso, pembalap Toro Rosso Jean-Eric Vergne, pembalap Sauber Esteban Gutierrez, dan pembalap McLaren Sergio Perez.

Para pembalap akan menggelar pertemuan bila kejadian ini terulang di latihan hari Jumat atau babak kualifikasi hari Sabtu (06/07). Pemasok ban untuk para pembalap, Pirelli, sudah menyediakan tipe ban yang berbeda untuk lomba di Jerman demi mencegah insiden serupa terjadi lagi.
(wbs)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6356 seconds (0.1#10.140)