Galliani: Tak ada tawaran untuk Boateng

Rabu, 17 Juli 2013 - 01:37 WIB
Galliani: Tak ada tawaran untuk Boateng
Galliani: Tak ada tawaran untuk Boateng
A A A
Sindonews.com - Wakil Presiden AC Milan, Adriano Galliani menegaskan bila belum ada penawaran dari klub lain kepada I Rosonerri -julukan Milan- untuk Kevin-Prince Boateng pada musim panas ini. Boateng sendiri kabarnya telah menarik minat banyak klub Eropa seperti Tottenham Hotspur dan Portsmouth, meski Galliani menegaskan bila pemain berusia 26 tahun itu tak akan pergi kemanapun.

Sebelumnya Boateng kabarnya siap hengkang dari San Siro setelah kebersama dirinya bersama Milan selama tiga tahun terakhir tidak berjalan baik. Meski begitu Galliani tetap yakin bila timnya akan tetap solid serta tidak kehilangan Boateng. "Ia tidak pernah meminta untuk hengkang dan hingga saat ini tidak ada penawaran kepadanya (Boateng)," terang Galliani seperti dilansir Sky Sports, Rabu (17/7/2013).

Sementara itu terkait spekulasi kembalinya Robinho ke Brasil untuk merumput bersama mantan klubnya Santos atau Internacional yang berujung gagal, memaksa Milan menghentikan perburuan mereka kepada penggawa Fiorentina, Adem Ljajic. "Negosiasi dengan Santos telah gagal dan dalam beberapa pekan mendatang kami akan berbicara dengan Robinho tentang kontrak," jelasnya.

Milan juga harus bersabar mendapatkan pemain incaran mereka yakni penyerang asal Jepang yang kini merumput bersama CSKA Moskwa. Galliani mengaku belum ada kesepakatan dengan penyerang asal Jepang, Keisuke Honda untuk mendaratkannya di San Siro musim depan.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6546 seconds (0.1#10.140)
pixels