Ucapan Mayweather Jr. bikin Arum tersinggung
A
A
A
Sindonews.com - Bos Top Rank, Bob Arum, memperlihatkan kemarahannya ketika mendengar pembicaraan mengenai potensi mega-duel antara dua superstar tinju Floyd Mayweather Jr dan Manny Pacquiao kembali hadir di permukaan.
Pekan lalu, Mayweather Jr. membuat sensasi dengan mengatakan bahwa ikon Filipina itu harus hengkang dari Top Rank agar potensi pertarungan melawan dirinya bisa lebih terbuka.
Mendengar hal itu, Arum pun menuturkan kepada Boxing Scene, bahwa tak ada gunanya membahas pertarungan Pacquiao-Mayweather Jr., terlebih kedua petinju itu akan menghadapi lawan yang tangguh pada tahun ini.
"Untuk membicarakan tentang pertarungan lain adalah konyol, saat ini Manny memiliki urusan sendiri," tandas Arum, yang mengacu pada laga antara Pacquiao dengan Brandon Rios di Macau, China, November mendatang. "Pertarungan melawan Rios merupakan prioritas (utama) dalam bisnis."
"Ini adalah pertarungan yang sangat penting bagi Manny, dan itu bukan pertarungan yang mudah," pungkas Arum.
Pekan lalu, Mayweather Jr. membuat sensasi dengan mengatakan bahwa ikon Filipina itu harus hengkang dari Top Rank agar potensi pertarungan melawan dirinya bisa lebih terbuka.
Mendengar hal itu, Arum pun menuturkan kepada Boxing Scene, bahwa tak ada gunanya membahas pertarungan Pacquiao-Mayweather Jr., terlebih kedua petinju itu akan menghadapi lawan yang tangguh pada tahun ini.
"Untuk membicarakan tentang pertarungan lain adalah konyol, saat ini Manny memiliki urusan sendiri," tandas Arum, yang mengacu pada laga antara Pacquiao dengan Brandon Rios di Macau, China, November mendatang. "Pertarungan melawan Rios merupakan prioritas (utama) dalam bisnis."
"Ini adalah pertarungan yang sangat penting bagi Manny, dan itu bukan pertarungan yang mudah," pungkas Arum.
(nug)