Brawn berharap keberuntungan di paruh kedua

Jum'at, 02 Agustus 2013 - 09:35 WIB
Brawn berharap keberuntungan...
Brawn berharap keberuntungan di paruh kedua
A A A
Sindonews.com - Kepala tim principal Mercedes, Ross Brawn mengklaim bahwa dirinya mempunyai trik untuk menggeber kecepatan W04 nya, setelah mereka berhasil menutup paruh pertama dengan tiga kemenangan dari lima balapan terakhir.

Kendati kini, Mercedes masih bertengger di posisi kedua kejuaraan Konstruktor dengan raihan 183 poin. Namun pria yang selalu mengenakan kacamata itu memuji kinerja yang telah ditunjukkan timnya terutama di balapan terakhir, di mana Lewis Hamilton mampu keluar sebagai pemenangnya di Grand Prix Hungaria.

Meski begitu, masih ada yang harus dikerjakan untuk meningkatkan kinerja jet darat W04 lebih baik lagi di balapan paruh kedua musim ini. "Kami telah melewati balapan dengan baik, dan para pembalap kami bisa memberikan dorongan ekstra untuk membawa kami lebih baik lagi di paruh kedua," ucap Brawn dilansir ESPNF1, Jumat (2/8/2013).

Sementara itu, menanggapi performa Hamilton di debut pertama bersama Mercedes. Brawn mengatakan, mungkin ia tidak mencetak poin lebih baik ketimbang pembalap lain di tiga balapan terakhir. Tetapi dengan bentuk konsisten seperti itu akan sangat baik untuk fokus pada jet darat di tahun 2014 mendatang.

"Ini tantangan besar kami untuk mempertahankan bentuk dan tantangan yang cukup berat dengan tuntutan musim depan juga. Menyeimbangkan kedua hal itu akan menjadi hal yang rumit, namun tim memiliki semangat besar saat ini dan saya tahu hal-hal mengenai masalah teknis akan segera di atasi oleh tim dengan cepat, dan memberikan inovasi baru selanjutnya," tutup Brawn.
(wir)
Berita Terkait
Hasil Buruk Pengaruhi...
Hasil Buruk Pengaruhi Mental Stroll di Ajang Formula 1
Penonton Bisa Hadir...
Penonton Bisa Hadir di GP Portugal
Akhir Pahit Pengabdian...
Akhir Pahit Pengabdian Grosjean di Haas
F1 Batalkan Seluruh...
F1 Batalkan Seluruh Race di Luar Eropa, Publik Brasil Kecewa
Perebutan Juara Dunia...
Perebutan Juara Dunia Formula 1 Masih Tetap Panas
Teka-Teki Tandem Verstappen...
Teka-Teki Tandem Verstappen di Tim Red Bull Racing
Berita Terkini
76 Indonesian Downhill...
76 Indonesian Downhill 2025: Ternadi Bike Park Jadi Arena Pertempuran Para Downhiller Elite Indonesia
1 jam yang lalu
Cosmo JNE Tumbangkan...
Cosmo JNE Tumbangkan Unggul FC Lewat Adu Penalti di Laga Pembuka Futsal Nation Cup 2025
1 jam yang lalu
Potret Timnas Indonesia...
Potret Timnas Indonesia U-20 Berhadapan dengan Diego Maradona
2 jam yang lalu
Khamzat Chimaev Amuk...
Khamzat Chimaev Amuk Dricus du Plessis, Caio Borralho Jadi Penyelamat?
3 jam yang lalu
Mengungkap Misteri Kilauan...
Mengungkap Misteri Kilauan Trofi Liga Inggris: Lebih dari Sekadar Perak dan Gengsi!
3 jam yang lalu
Mengintip Serunya Momen...
Mengintip Serunya Momen Atlet Biliar Nomor 1 Dunia Fedor Gorst di Bekasi
4 jam yang lalu
Infografis
Ratusan Mahasiswa Asing...
Ratusan Mahasiswa Asing Berbakat Terancam Kehilangan Masa Depan di AS
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved