Crystal Palace tahan imbang Spurs

Minggu, 18 Agustus 2013 - 20:20 WIB
Crystal Palace tahan imbang Spurs
Crystal Palace tahan imbang Spurs
A A A
Sindonews.com - Crystal Palace selaku tuan rumah untuk sementara mampu menahan imbang tamunya Tottenham Hotspurs yang lebih dijagokan pada laga Liga Premier Inggris. Kedua tim pada babak pertama ini belum mampu mencetak satu gol sehingga laga berakhir 0-0 hingga turun minum. Pada laga ini kedua tim tidak diperkuat pemain antara mereka, Gareth Bale di kubu Spur serta pemain anyar Palace yang didatangkan dari Arsenal, Maroane Chamakh.

Pada laga yang berlangsung di Selhurst Park, Minggu (18/8/2013) Spurs terlihat percaya diri dengan lebih dulu melakukan serangan. Ancaman pertama datang dari pemain anyar Spurs, Soldado yang ternyata masih kandas. Kembali skuad asuhan Andre Villa-Boas itu nyaris mencetak gol ketika kerjasama Soldado dan Aaron Lennon berjalan apik sehingga memberi peluang bagi Moussa Dembele melesatkan tendangan yang kembali belum mengubah keadaan.

Selanjutnya Spurs tampak mendominasi laga meski belum ada gol tercipta hingga pertengahan babak pertama ini. Sigurdson coba membuka peluang untuk mencetak skor ketika melepaskan tendangan keras di tepi kotak penalti namun bola masih bisa ditinju Speroni. Selanjutnya rapatnya barisan pertahanan Palace tampak membuat frustasi lini depan Spurs.

Absennya Bale terlihat sangat berpengaruh terhadap serangan Spurs yang terlihat tidak berkembang. Kondisi tersebut diperparah umpan-umpan buruk dari sisi lapangan sehingga penyerang mereka belum mampu merobek jala lawan. Hingga turun minum kedudukan tetap imbang tanpa gol.

Susunan kedua tim:

Crystal Palace: Speroni, Ward, Gabbidon, Delaney, Moxey, Dikgacoi, Jedinak, Garvan, Dobbie, Gayle, Wilbraham.
Cadangan: Alexander, Marange, O'Keefe, Campana, Williams, Phillips, Chamakh.

Tottenham Hotspurs: Lloris; Walker, Dawson, Vertonghen, Rose; Lennon, Dembele, Chadli, Sigurdsson, Paulinho; Soldado.
Cadangan: Kaboul, Capoue, Townsend, Naughton, Defoe, Friedel, Carroll.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7847 seconds (0.1#10.140)