Sao Paulo tendang Artuori dari kursi pelatih
A
A
A
Sindonews.com – Klub Brasil, Sao Paulo, secara resmi menendang Paulo Artuori dari kursi kepelatihan. Pemecatan tersebut tak lepas dari hasil buruk yang dialami Tricolor pada musim ini.
Sao Paulo hanya meraih dua kemenangan dari 13 laga terakhir. Alhasil, Tricolor masuk dalam zona degradasi Serie A Liga Brasil. Tak ayal hasil tersebut membuat manajemen Tricolor memutuskan untuk memberhentikan Artuori.
“Sao Paulo menyampaikan rasa terima kasih atas kerja yang diemban dan ditunjukkan oleh dirinya dan juga profesionalnya,” demikian peryataan resmi Sao Paulo di situs resmi klub, Selasa (10/9/2013).
Artuori sempat memberikan prestasi bagi Sao Paulo pada 2005. Ketika itu, dia mampu membawa Tricolor meraih gelar Copa Libertadores dan trofi Piala Dunia Antar Klub. Sementara itu, posisi Artuori digantikan oleh Muricy Ramalho.
Sao Paulo hanya meraih dua kemenangan dari 13 laga terakhir. Alhasil, Tricolor masuk dalam zona degradasi Serie A Liga Brasil. Tak ayal hasil tersebut membuat manajemen Tricolor memutuskan untuk memberhentikan Artuori.
“Sao Paulo menyampaikan rasa terima kasih atas kerja yang diemban dan ditunjukkan oleh dirinya dan juga profesionalnya,” demikian peryataan resmi Sao Paulo di situs resmi klub, Selasa (10/9/2013).
Artuori sempat memberikan prestasi bagi Sao Paulo pada 2005. Ketika itu, dia mampu membawa Tricolor meraih gelar Copa Libertadores dan trofi Piala Dunia Antar Klub. Sementara itu, posisi Artuori digantikan oleh Muricy Ramalho.
(nug)