Nelayan gelar lomba dayung tradisional

Kamis, 19 September 2013 - 18:43 WIB
Nelayan gelar lomba...
Nelayan gelar lomba dayung tradisional
A A A
Sindonews.com – Sebanyak 27 tim beradu kecepatan mengayuh perahu dayung tradisional di pesisir pantai utara Kota Pasuruan. Tim dayung ini kesemuanya berasal dari masyarakat nelayan Kecamatan Panggungrejo sangat antusias mengikuti lomba.

Lomba perahu dayung tradisional ini kembali digelar setelah bertahun-tahun vakum. Karenanya, saat lomba dayung digelar, sebagian nelayan memilih libur berlayar kelaut untuk mencari ikan.

Seperti yang diungkapkan Syamsul Huda, seorang nelayan Panggungrejo. Ia sengaja libur melaut hanya untuk mempersiapkan diri mengikuti lomba perahu dayung. Persiapan tersebut terutama dilakukan agar kebugaran tubuh tetap terjaga selama mengikuti lomba.

"Persiapan dengan istirahat yang cukup dan melatih kebugaran tubuh. Agar saat lomba digelar, tenaga benar-benar fit dan dapat mendayung maksimal," ujar Syamsul Huda.

Kesiapan fisik ini menjadi faktor penentu dalam mengikuti lomba. Karena meski setiap hari berada diatas perahu, para nelayan ini tidak pernah menggunakan dayung. Karena perahu yang digunakan untuk mencari ikan dilaut sudah menggunakan motor mesin.

Lomba dayung ini yang setiap tim terdiri dari lima orang ini menggunakan kompetisi sistim gugur. Tim perahu dayung ini beradu cepat mengayuh perahu nelayan sejauh 200 meter pada saat air laut pasang.

"Lomba perahu dayung ini untuk mengembalikan tradisi masyarakat nelayan yang selama bertahun-tahun dilupakan. Lomba ini sekaligus sebagai upaya merajut kebersamaan masyarakat nelayan," kata Aminurrokhman, Sekretaris DPW Partai Nasdem Jatim yang menjadi penggagas lomba perahu dayung nelayan.
(wbs)
Berita Terkait
Rans Prestige Sportainment...
Rans Prestige Sportainment Dukung Kemajuan Olahraga Nasional
Momen Keseruan Spektakuler...
Momen Keseruan Spektakuler Acara Merah Meriah Sportainment
Sekda DKI: Formula E...
Sekda DKI: Formula E Hadir sebagai Green Sportainment
Atlet Rusia Pernah Ditawari...
Atlet Rusia Pernah Ditawari Rp2,9 miliar untuk Berkencan dengan Pria Hidung Belang
Kisah Rodman saat Berkunjung...
Kisah Rodman saat Berkunjung ke Korut: Dari Karpet Merah hingga Sambutan Meriah
Gara-Gara Video Panas,...
Gara-Gara Video Panas, Lavezzi Merasa Diperas
Berita Terkini
Cedera, Leo Rolly Mundur...
Cedera, Leo Rolly Mundur dari Skuad Indonesia di Piala Sudirman 2025
1 jam yang lalu
Jonatan Christie Kapten...
Jonatan Christie Kapten Tim Indonesia di Piala Sudirman 2025, Gloria Emanuelle Widjaja Jadi Wakil
2 jam yang lalu
Siap Ngebut di Spanyol!...
Siap Ngebut di Spanyol! Jangan Lewatkan MotoGP Jerez 2025 Akhir Pekan Ini di VISION+
2 jam yang lalu
Daniel Dubois Ancam...
Daniel Dubois Ancam Pensiunkan Oleksandr Usyk: Aku Hancurkan Dia!
4 jam yang lalu
3 Pemain Timnas Uzbekistan...
3 Pemain Timnas Uzbekistan U-17 yang Layak Main di Eropa, Nomor 1 Striker Potensial
4 jam yang lalu
Kisah Masa Remaja David...
Kisah Masa Remaja David Benavidez, Depresi Diejek Gendut hingga Jadi Juara Tinju Dunia
4 jam yang lalu
Infografis
Qatar, UEA, dan Israel...
Qatar, UEA, dan Israel Gelar Latihan Militer Bersama
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved