Marquez merasa dirampok hakim

Senin, 14 Oktober 2013 - 03:14 WIB
Marquez merasa dirampok...
Marquez merasa dirampok hakim
A A A
Sindonews.com - Juan Manuel Marquez tampaknya tidak terlalu senang dengan hasil penilaian dalam pertarungannya melawan juara dunia kelas welter versi WBO, Timothy Bradley, di Las Vegas, Amerika Serikat, Minggu (13/10).

Pada duel 12 ronde tersebut, dua hakim memberikan angka 115-113, 116-112 untuk Bradley, sementara satu hakim lainnya memberikan skor 115-113 untuk Marquez.

Mantan juara dunia empat divisi itu percaya bahwa dirinya dirampok untuk kali keenam dalam karirnya. Satu-satunya kekalahan angka yang benar-benar diakuinya, adalah ketika dia dikalahkan Floyd Mayweather Jr. pada 2009.

"Saya datang untuk menang. Saya merasa saya menang. Para hakim mencurinya. Anda tidak perlu untuk melumpuhkan petinju lain untuk menang. Saya melakukan tugas saya," ungkap petinju berusia 40 tahun itu. "Jelas, saya memenangkan pertarungan. Saya baru saja dirampok enam kali dalam karir saya."

"Saya perlu merobohkan lawan saya untuk mendapatkan kemenangan di Las Vegas. Saya harus lebih takut pada para hakim daripada lawan."
(nug)
Berita Terkait
Tinju Kelas Welter Membusuk,...
Tinju Kelas Welter Membusuk, Juara Dunia Takut Bertarung
Mampukah Israil Madrimov...
Mampukah Israil Madrimov Guncang Jagat Tinju Kelas Welter Super?
Adrien Broner Tuntut...
Adrien Broner Tuntut Al Haymon Rp153 M Demi Tarung Lagi
Mayweather Tantang Jake...
Mayweather Tantang Jake Paul Bertarung Tinju Kelas Welter Super
10 Petinju Terbaik Kelas...
10 Petinju Terbaik Kelas Welter Super Sepanjang Masa
Pukul KO Lawan setelah...
Pukul KO Lawan setelah Bel Ronde 8 Berakhir Berbunyi, Paddy Donovan Didiskualifikasi
Berita Terkini
Timnas Indonesia U-17...
Timnas Indonesia U-17 Lolos Piala Dunia U-17 Kado Ulang Tahun ke-95 PSSI
28 menit yang lalu
Stadion Delta Sidoarjo...
Stadion Delta Sidoarjo Ditunjuk Jadi Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
2 jam yang lalu
Biodata dan Agama Sergey...
Biodata dan Agama Sergey Kovakev, si Tangan Besi Juara Dunia yang Kontroversial
3 jam yang lalu
Daftar Prestasi dan...
Daftar Prestasi dan Gelar Sergey Kovalev Selama 16 Tahun Berkarier di Olahraga Tinju
4 jam yang lalu
Nova Arianto: Timnas...
Nova Arianto: Timnas Indonesia U-17 Belum Cukup Tangguh untuk Piala Dunia U-17
5 jam yang lalu
Menang KO, Happy Ending...
Menang KO, Happy Ending Eks 3 Kali Juara Dunia Sergey Kovalev setelah 16 Tahun Berkarier
7 jam yang lalu
Infografis
Perbedaan Marc Marquez...
Perbedaan Marc Marquez dan Valentino Rossi ketika Gabung Ducati
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved