Cedera, Hendra/Ahsan absen di Prancis Terbuka

Senin, 21 Oktober 2013 - 01:43 WIB
Cedera, Hendra/Ahsan...
Cedera, Hendra/Ahsan absen di Prancis Terbuka
A A A
Sindonews.com - Kegagalan ganda putra Indonesia, Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan di final Denmark Open Super Series Premier 2013 karena Ahsan mengalami cedera bahu kanan. Hal ini menyulitkan Ahsan untuk menghujankan smash keras yang memang menjadi andalan.

“Sejak awal kondisi Hendra/Ahsan memang tidak pada top performance. Ahsan mengalami cedera pada bahu kanan, sehingga ia tidak bisa melakukan smash dengan maksimal. Pokoknya Hendra/Ahsan tidak dapat bermain seperti biasanya,” kata Kepala pelatih ganda putra PP PBSI, Herry seperti dilansir situs resmi PBSI, Minggu (20/10)
Pada babak final, Hendra/Ahsan dikalahkan pasangan Korea, Lee Yong Dae/Yoo Yeon Seong, 19-21, 16-21. Lee yang baru saja berpasangan dengan Yoo, baru kali pertama memenangkan pertandingan kontra Hendra/Ahsan. Sebelumnya saat berpasangan dengan Ko Sung Hyun, mereka tercatat belum pernah menang dalam tiga pertemuan di babak final Malaysia dan Singapore Open Super Series 2013, serta Djarum Indonesia Open Super Series Premier 2013.
Dengan kondisi seperti ini, maka Hendra/Ahsan yang sedianya akan langsung terbang ke Paris untuk mengikuti ajang French Open Super Series 2013, terpaksa batal. Keduanya akan kembali ke Tanah Air untuk pemulihan cedera yang dialami Ahsan.
“Karena Ahsan cedera, maka pasangan ini tidak akan bermain di Paris. Mereka langsung kembali ke Jakarta,” kata Herry
(dka)
Berita Terkait
Prancis Terbuka 2020...
Prancis Terbuka 2020 Pastikan Ada Juara Baru di Tunggal Putri
Hasil Prancis Terbuka...
Hasil Prancis Terbuka 2022: Zverev Mundur karena Cedera, Nadal Lolos ke Final
Hasil Prancis Terbuka...
Hasil Prancis Terbuka 2022: Hempaskan Marin Cilic, Casper Ruud Jumpa Rafael Nadal di Final
Godaan Ketenaran Ganggu...
Godaan Ketenaran Ganggu Swiatek Pasca Juara di Prancis Terbuka
Juara Grand Slam Prancis...
Juara Grand Slam Prancis Terbuka 2023, Iga Swiatek Pertahankan Status Ratu Tenis Dunia
Alexander Zverev Cedera,...
Alexander Zverev Cedera, Rafael Nadal: Dia Sedang Tidak Beruntung
Berita Terkini
Nonton Laga Tunda LaLiga...
Nonton Laga Tunda LaLiga Villarreal vs Espanyol di VISION+, Perebutan Poin Krusial!
59 menit yang lalu
Indonesia Siap Hadirkan...
Indonesia Siap Hadirkan Ice Ring Airdome Pertama di Asia Tenggara!
1 jam yang lalu
76 Indonesian Downhill...
76 Indonesian Downhill 2025: Ternadi Bike Park Jadi Arena Pertempuran Para Downhiller Elite Indonesia
2 jam yang lalu
Cosmo JNE Tumbangkan...
Cosmo JNE Tumbangkan Unggul FC Lewat Adu Penalti di Laga Pembuka Futsal Nation Cup 2025
2 jam yang lalu
Potret Timnas Indonesia...
Potret Timnas Indonesia U-20 Berhadapan dengan Diego Maradona
3 jam yang lalu
Khamzat Chimaev Amuk...
Khamzat Chimaev Amuk Dricus du Plessis, Caio Borralho Jadi Penyelamat?
4 jam yang lalu
Infografis
Perbandingan Pangkalan...
Perbandingan Pangkalan Militer AS vs China di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved