Vettel malas pikirkan gelar keempat
Sabtu, 26 Oktober 2013 - 22:15 WIB

Vettel malas pikirkan gelar keempat
A
A
A
Sindonews.com - Gelaran balapan seri ke-16 di Grand Prix India, bisa dikatakan sebagai sejarah bagi Sebastian Vettel. Pasalnya, driver Red Bull ini tinggal menunggu kepastian trofi juara keempat kalinya secara beruntun di Sirkuit Internasional Buddh, Minggu (27/10) besok. Kendati begitu, Vettel bersikeras tidak ingin terlalu memfokuskan masalah tersebut dan ia berusaha mengalihkan perhatiannya ke balapan nanti.
Pada balapan di India besok, Vettel akan memulai balapan di barisan terdepan. Pembalap Jerman itu sekali lagi membuktikan konsistensinya sebagai pembalap handal dengan menjadi pembalap tercepat di sesi kualifikasi hari ini.
Dengan keberhasilannya itu, bukan tidak mungkin Vettel yang hanya membutuhkan 10 poin akan dengan mudah memastikan gelar keempat F1 secara beruntun di tahun ini.
"Ini akhir pekan yang brilian. Mobil ini bekerja dengan sangat baik sejak kemarin pagi dan kami tidak harus mengubah banyak," akunya dilansir Planetf1 (26/10/2013).
"Meskipun saya menggunakan ban baru, namun mobil mampu berjalan dengan sangat mengagumkan. Sekarang jelas bahwa kami berada dalam posisi yang baik pada balapan besok, tapi jika tim melakukan kesalahan dalam penerapan strategi maka itu akan membuat saya kesulitan. Yang jelas, saya hanya ingin fokus dan tak ingin terlalu memikirkan gelar juara," imbuhnya.
Pada balapan di India besok, Vettel akan memulai balapan di barisan terdepan. Pembalap Jerman itu sekali lagi membuktikan konsistensinya sebagai pembalap handal dengan menjadi pembalap tercepat di sesi kualifikasi hari ini.
Dengan keberhasilannya itu, bukan tidak mungkin Vettel yang hanya membutuhkan 10 poin akan dengan mudah memastikan gelar keempat F1 secara beruntun di tahun ini.
"Ini akhir pekan yang brilian. Mobil ini bekerja dengan sangat baik sejak kemarin pagi dan kami tidak harus mengubah banyak," akunya dilansir Planetf1 (26/10/2013).
"Meskipun saya menggunakan ban baru, namun mobil mampu berjalan dengan sangat mengagumkan. Sekarang jelas bahwa kami berada dalam posisi yang baik pada balapan besok, tapi jika tim melakukan kesalahan dalam penerapan strategi maka itu akan membuat saya kesulitan. Yang jelas, saya hanya ingin fokus dan tak ingin terlalu memikirkan gelar juara," imbuhnya.
(dka)