Torres jadi pahlawan kemenangan The Blues

Senin, 28 Oktober 2013 - 01:02 WIB
Torres jadi pahlawan kemenangan The Blues
Torres jadi pahlawan kemenangan The Blues
A A A
Sindonews.com - Fernando Torres menjadi pahlawan kemenangan Chelsea saat mengalahkan Manchester City 2-1 pada laga lanjutan Liga Premier Inggris berkat golnya di menit akhir jelang laga bubar. Skuat asuhan Jose Mourinho yang sempat unggul lebih dulu di babak pertama, mampu disamakan City di paruh kedua sebelum Torres menjadi petaka bagi skuat asuhan Manuel Pellegrini.

Bermain di Stamford Bridge, Chelsea terlihat tidak mampu menyiayakan waktu dengan langsung tancap gas sejak menit awal. Peluang pertama Chelsea didapat ketika Oscar mampu memberikan umpan cantik kepada Gary Cahill yang dilanjutkan dengan tendangan first time nya. Tapi sayang bola masih jauh dari sasaran. Perlahan namun pasti, Manchester City mampu mengimbangi suguhan permainan tuan rumah.

Beberapa penetrasi berbahaya sanggup dihadirkan David Silva dan Samir Nasri. Chelsea akhirnya mendapatkan peluang emas ketika Fernando Torres lolos dari jebakan offside, tapi pemain asal Spanyol itu gagal memanfaatkan peluang ketika tendangannya masih di atas mistar gawang. Torres akhirnya menjawab kepercayaan The Special One ketika mampu meberikan umpan matang.

Andre Schurrle yang menerima umpan terus langsung tidak mensia-siakan untuk mengubahnya menjadi sebuah gol. Chelsea unggul 1-0 atas tamunya. Gol tersebut seperti penambah semangat bagi skuat The Blues yang kemudian mampu menguasai jalannya laga, Torres kembali jadi pemain paling menonjol. Sepakan kersanya pada menit ke 37 masih menerpa mistar gawang. Hingga turun minum kedudukan masih tetap 1-0 untuk keunggulan tuan rumah.

Memasuki babak kedua, City yang tertinggal satu gol langsung menekan pertahanan Chelsea. Sayang, tembakan jarak jauh Silva masih membentur tubuh Schurrle. The Citizens -jukukan City- akhirnya mampu menyamakan kedudukan setelah Sergio Aguero lolos dari jebakan offside. Tendangan kerasnya dari ujung kotak penalti yang menembus sisi kanan gawang Cech.

City menyamakan skor menjadi 1-1. Selanjutnya seperti terpecut semangatnya, Aguero nyaris membawa Citu unggul. Sayang, tembakan kerasnya masih bisa diblok pertahanan Chelsea. Kembali tim tamu mampu menciptakan peluang berbahaya ketika sundulan Javi Garcia memanfaatkan tendangan bebas Silva masih bisa ditangkap Cech. City terus mengancam pertahanan Chelsea.

Tak ingin terus menerus di tekan, Chelsea perlahan mulai membalas serangan yang dilayangkan tim tamu. Tapi sayang upaya Torres kerap gagal meski beberapa kali mengancam gawang City. Chelsea kembali mendapatkan peluang ketika Garcia melakukan tekel keras kepada Torres yang membuat wait memberikan hadiah tendangan bebas.

Oscar yang melakukan tendangan tersebut gagal memaksimalkannya menjadi sebuah gol. Tim tamu sendiri bukan tanpa peluang, tapi hingga pertengahan babak kedua tidak ada gol yang tercipta. Sepuluh menit jelang berakhirnya waktu normal. Chelsea dan City masih sama kuat. El Nino -julukan Torres- membuat publik Stamford Bridge bersorak ketika berhasil memanfaatkan miskomunikasi Nastasic dan Hart dengan baik.

Penyerang asal Spanyol itu dengan leluasa menyepak bola ke gawang yang sudah lowong. Chelsea kini unggul 2-1 di menit akhir. Wasit yang memberikan tambahan waktu empat menit tidak mampu dimanfaatkan City dengan baik. Hingga peluit panjang berbunyi kedudukan tetap 2-1 untuk kemenangan tim tuan rumah Chelsea.

Susunan Pemain Kedua Tim:

Chelsea: Cech; Ivanovic, Cahill, Terry, Cole; Ramires, Lampard; Hazard, Oscar, Schurrle; Torres

Manchester City: Hart; Zabaleta, Demichelis, Nastasic, Clichy; Garcia, Fernandinho, Nasri, Yaya Toure, Silva; Aguero
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5823 seconds (0.1#10.140)